Kartika Putri Berharap Umrah Bareng Suami Setiap Januari Jadi Ritual Tahunan

Oleh sarahsalsabillaSunday, 28th January 2024 | 23:30 WIB
Kartika Putri Berharap Umrah Bareng Suami Setiap Januari Jadi Ritual Tahunan
Kartika Putri berbagi cerita tentang perjalanan umrah bersama suaminya, Habib Usman Bin Yahya dan kedua anaknya. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Kartika Putri berbagi cerita tentang perjalanan umrah bersama suaminya, Habib Usman Bin Yahya dan kedua anaknya, baru-baru ini.

Terasa makin spesial, perjalanan ibadah ke Tanah Suci itu dilakukan bertepatan dengan hari ulang tahun Kartika Putri yang jatuh pada 20 Januari 2023.

Sejak menikah, Kartika Putri mengaku hampir selalu menunaikan ibadah umrah dengan Habib Usman setiap Bulan Januari.


Ia mengaku ini menjadi salah satu hadiah yang diberikan suami untuk ulang tahunnya.

 

"Alhamdulillahi robbal alamin, seperti ritual memang dari setelah menikah dengan Habib, selalu Januari umrah bareng Habib, tapi kadang-kadang bulan puasa."


"Cuma Habib memang kasih hadiahnya selalu kayak umrah aja.”

 

"Karena bertambahnya usia, mudah-mudahan bertambah keimanan ketakwaan dan juga emang itu tempat bahagianya aku."


"Jadi, Habib berusaha memberi yang terbaik,” kata Kartika Putri di Kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024).

 

Kartika berharap, umrah di setiap Januari menjadi agenda tahunan yang dijalani bersama suami dan keluarga.


Apalagi, kondisi cuaca di Makkah pada bulan itu sangat mendukung.

 

“InsyaAllah harapannya."


"Doa kita tuh minimal setahun sekali ke sana, khususnya di Bulan Januari, Habib yang pilih."


"Memang enak juga udaranya. Dinginnya enggak dingin banget, udah mau selesai."


"Tapi juga enggak panas-panas banget dan kebetulan dimudahkan, alhamdulillah,” paparnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta