YouTuber Nessie Judge Menikahi Adryan Gama

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 28th February 2024 | 04:30 WIB
YouTuber Nessie Judge Menikahi Adryan Gama
YouTuber Nessie Judge menikahi Adryan Gama, Minggu (25/2/2024). Foto: Instagram@thebridestory

PINUSI.COM - Kabar bahagia datang dari YouTuber terkenal Nessie Judge.

Pemilik akun YouTube dengan 10 juta subscriber ini telah menikah dengan pria bernama Adryan Gama, Minggu (25/2/2024).

Kabar bahagia ini disiarkan pertama kali oleh The Bride Story, melalui akun Instagram mereka.

Keduanya tampak serasi berbusana pernikahan tradisional dengan warna serba putih.

"Kami turut berbahagia atas pernikahan @nessiejudge bersama kekasih hatinya, yang telah resmi menjadi pasangan suami dan istri pagi ini." 

"Akad nikah berlangsung dengan khidmat yang dihadiri oleh keluarga dan sahabat terdekat."

"Pasangan pengantin baru tampil dengan kebaya dan beskap yang serasi, berbalut nuansa putih nan cantik  Selamat atas pernikahannya, pasangan yang berbahagia," tulis pihak The Bride Story. 

The Bride Story mengungkap detail busana pengantin yang dikenakan Nessie dan suami.

Desain baju keduanya dirancang oleh dua desainer berbeda. 

"Tema utama akad yang sarat dengan nuansa Adat Jawa, dipercantik dengan detail kebaya yang memesona dari @wirantikurniabride, dan dibalut dalam beskap gagah dari @beskapan, prosesi janji bersama mereka menghadirkan keindahan dan kehangatan yang tak terlupakan," tutur The Bride Story.

Sementara dalam resepsi, Nessie Judge dan Adryan Gama berbusana pengantin modern.

Nessie Judge memakai gaun panjang berwarna putih, sementara Adryan Gama mengenakan tuxedo biru navy.

"Terekam momen bahagia @nessiejudge bersama kerabat dekat sebagai saksi perjalanan cinta."

"Ini adalah kali pertama kami menyaksikan bersama penampilan memukau dari pengantin baru yang bersuka cinta! Raut wajah penuh kebahagiaan yang terpancar," imbuh pihak The Bride Story. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in an hour
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 12 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 4 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta