Ramadan Penuh Cinta, Ayu Ting Ting Posting Foto Peluk Muhammad Fardhana

Oleh sarahsalsabillaThursday, 4th April 2024 | 10:30 WIB
Ramadan Penuh Cinta, Ayu Ting Ting Posting Foto Peluk Muhammad Fardhana
Ayu Ting Ting membagikan foto mesra bersama calon suaminya, Muhammad Fardhana. Foto: Instagram@ayutingting92

PINUSI.COM - Bulan Ramadan tahun ini terasa istimewa bagi pedangdut Ayu Ting Ting.

Usai lama sendiri, kini ada Muhammad Fardhana yang menemaninya.

Kebahagiaan itu terpampang dalam unggahan terbarunya.

Ayu kembali membagikan foto mesra bersama calon suaminya, Muhammad Fardhana atau yang akrab dipanggil Dhana. 

Keduanya berfoto bersama dengan jarak yang sangat dekat.

Bahkan, ibunda Bilqis itu terlihat memeluk dari belakang. Sementara, anggota TNI itu mengenggam tangan Ayu sangat erat.

"Ramadan penuh (emoji love)," ujar Ayu Ting Ting dalam keterangan postingannya, Senin (1/4/2024).

Keduanya terlihat serasi mengenakan busana yang sepadan dengan warna cokelat muda.

Tampaknya foto itu diambil pada waktu yang sama saat berbuka bersama antar-dua keluarga.

Bukan hanya Ayu Ting Ting, Muhammad Fardhana juga mengunggah foto yang sama di akun Instagram pribadinya.

Dalam caption-nya, ia berdoa agar dipenuhi kedamaian dan kebahagiaan di Bulan Ramadan ini.

"Ramadhan Kareem. Semoga Allah mengisi hatimu dengan kedamaian, ketenangan, kebahagiaan dan iman," tulis Muhammad Fardana pada unggahannya.

Sontak saja, unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar.

Rekan sesama artis hingga netizen pun turut berbahagia melihat kemesraan Ayu Ting Ting dan anggota TNI AD itu. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta