Kunto Aji dan Dokter Tirta Apresiasi Dirty Vote, Kubu Prabowo-Gibran Bilang Fitnah

Oleh biancamdTuesday, 13th February 2024 | 10:00 WIB
Kunto Aji dan Dokter Tirta Apresiasi Dirty Vote, Kubu Prabowo-Gibran Bilang Fitnah
Film Dirty Vote yang mengungkap dugaan kecurangan Pilpres 2024, menuai kontroversi. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Film Dirty Vote yang mengungkap dugaan kecurangan Pilpres 2024, menuai kontroversi.

Beberapa tokoh publik seperti musisi Kunto Aji dan dokter Tirta Mandhira Hudhi, memberikan tanggapan mereka terhadap film tersebut.

Film Dirty Vote adalah film yang diunggah di YouTube pada Minggu (11/2/2024).

Film ini berdurasi sekitar 2 jam, dan menampilkan tiga ahli hukum yang menjelaskan berbagai indikasi kecurangan yang terjadi dalam Pilpres 2024.

Film ini langsung viral dan ditonton oleh jutaan orang. Namun, tidak semua orang setuju dengan isi film tersebut.

Kubu paslon 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, mengecam film tersebut sebagai fitnah dan hoaks.

Salah satu yang tidak terima dengan tuduhan fitnah tersebut adalah musisi Kunto Aji. Lewat akun Twitternya, ia menulis:

“Dirty vote dibilang fitnah. Fitnah dari mana”

“Orang ini kliping berita yang dijelaskan orang-orang ahli sesuai bidangnya. Coba ngebantu penonton ngerangkai informasi aja” Tambahnya

Cuitan Kunto Aji ini mendapat banyak respons dari warganet.

Sebagian besar mendukung pendapatnya dan mengapresiasi film Dirty Vote sebagai bentuk pengawasan publik terhadap proses demokrasi.

"Setelah nonton dirty vote, diam dan netral bukanlah sikap yang baik, ketika kecurangan sudah di pertontonkan dengan begitu jelasnya," ujar @marsquia***.

"Wkwkwk kena tsunami fakta makanya dibilang fitnah," sindir @ilang***.

Selain Kunto Aji, dokter Tirta Mandhira Hudhi juga memberikan komentar tentang film Dirty Vote.

Ia menilai film tersebut adalah sebuah karya yang patut diapresiasi, karena memberikan informasi yang penting bagi masyarakat.

Namun, ia juga menyesalkan sikap kubu paslon 2 yang terburu-buru menuduh film tersebut sebagai fitnah.

Ia berpendapat hal itu justru membuat film tersebut semakin diminati oleh orang-orang yang penasaran.

Film Dirty Vote masih terus menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Beberapa pihak meminta agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menindaklanjuti temuan-temuan yang ada di film tersebut. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 33 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 33 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 18 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta