Klarifikasi Dugaan Penipuan Rp1,8 Miliar, Vicky Prasetyo: Kebohongan Dirangkai di Atas Kelalaian Kerja

Oleh sarahsalsabillaThursday, 7th March 2024 | 14:30 WIB
Klarifikasi Dugaan Penipuan Rp1,8 Miliar, Vicky Prasetyo: Kebohongan Dirangkai di Atas Kelalaian Kerja
Vicky Prasetyo menggelar konferensi pers untuk mengklarifikasi kasus dugaan penipuan senilai Rp1,8 miliar. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Vicky Prasetyo menggelar konferensi pers untuk mengklarifikasi kasus dugaan penipuan senilai Rp1,8 miliar, didampingi kuasa hukumnya, Sunan Kalijaga.

Ia juga melontarkan unek-unek di media sosial.

Vicky Prasetyo buka suara karena merasa disudutkan. Kasus dugaan penipuan Rp1,8 miliar telah melukai hati anak-anaknya.

Lewat unggahan di Instagram Stories, Selasa (5/3/2024), Vicky Prasetyo mengirim serangan balik kepada pihak seberang.

Ia melontar sindiran soal cerita bohong yang dirangkai di atas kelalaian. 

"Cerita kebohongan yang kalian rangkai atas kelalaian pekerjaan kalian sendiri sudah tidak lagi mendasar dan berfakta, di saat cerita dan kepentingan pansos kalian sudah melukai hati anak-anak saya."

"Alasan itu akhirnya saya angkat bicara,” tulis Vicky Prasetyo. 

Setelah itu, bintang film Bisikan Arwah Mantan ini mengimbau awak media memberitakan kasus ini secara berimbang, agar tidak menggiring opini publik untuk memojokkan salah satu pihak. Vicky Prasetyo lega setelah buka kartu. 

“Akhirnya bisa angkat bicara dan membuka fakta semuanya, karena sudah terlalu liar berita dan fitnah yang menyudutkanya."

"Alhamdulillah akhirnya semua terungkap faktanya,” imbuhnya. 

Setelahnya, Vicky Prasetyo berterima kasih kepada Sunan Kalijaga, yang membuka fakta tidak ada yang sesuai dengan pemberitaan yang beredar dalam beberapa hari terakhir.

Ia pun mengirim pesan haru untuk putrinya, Cinta Prasetyo.

“Jangan sedih lagi ya kaka Cinta Prasetyo. Di saat hukum dunia keliru menilaimu, yakinlah hukum Tuhan tidak akan pernah tertukar,” cetus Vicky Prasetyo. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta