Masalah Dana Talangan Wulan Guritno dan Sabda Ahessa Berujung Damai

Oleh NoerAlam123Friday, 8th March 2024 | 10:30 WIB
Masalah Dana Talangan Wulan Guritno dan Sabda Ahessa Berujung Damai
Kuasa hukum Sabda Ahessa, Aditya Anggriadi, saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (7/4/2024). Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Gugatan perdata dana talangan renovasi rumah Wulan Guritno dan Sabda Ahessa, berakhir damai.

Hal tersebut dilakukan usai Wulan Guritno dan Sabda Ahessa menyelesaikan secara kekeluargaan.

Perdamaian tersebut diungkap oleh kuasa hukum Sabda Ahessa, Aditya Anggriadi, usai menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. 

"Persidangan perkara perdata antara klien kami Sabda dan Wulan Guritno telah berakhir damai," ujar Aditya Anggriadi, Kamis (7/3/2024).

Sabda Ahessa mampu membayar utang kepada Wulan Guritno, namun tidak sesuai nominal yang tertera dalam gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. 

"Jadi kalau pertemuan itu pasti jelas antara kami dan kuasa hukum itu sangat intens."

"Itu kemarin kita seharian mencoba merealisasikan perdamaian ini, dan akhirnya alhamdulillah hari ini sudah damai."

"Pembayaran sudah tapi tidak sesuai dengan yang ada dalam gugatan."

"Maksudnya kita ambil tengah tengah lah, ibaratnya gitu," ujar Aditya. 

Sehingga, nominal tersebut sudah disepakati oleh Wulan dan Sabda.

Dengan begitu, Wulan akan mencabut gugatannya terhadap mantan kekasihnya tersebut, per hari ini.

"Sudah ada kesepakatan nominal sekian," lanjutnya.

Wulan Guritno mengugat perdata mantan kekasihnya, Sabda Ahessa ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, terkait dana talangan renovasi. 

Nilai Gugatan Wulan terhadap Sabda sebesar Rp396 juta.

Perkara Wulan Guritno tercatat dengan nomor perkara 5/Pdt.G.S/2024/PN JKT.SEL, dengan tergugat Sabdayagra Ahessa. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in an hour
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 9 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 6 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta