Kado Ulang Tahun Rafathar dan Rayyanza untuk Orang Tuanya Bikin Netizen Gigit Jari

Oleh biancamdTuesday, 20th February 2024 | 06:00 WIB
Kado Ulang Tahun Rafathar dan Rayyanza untuk Orang Tuanya Bikin Netizen Gigit Jari
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja merayakan ulang tahun mereka pada 17 Februari 2024. Foto: Instagram@raffinagita1717

PINUSI.COM - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja merayakan ulang tahun mereka pada 17 Februari 2024.

Pasangan selebritas yang dikenal sebagai Sultan Andara ini mendapat banyak kejutan dari keluarga dan teman-teman.

Namun, yang paling menarik perhatian adalah kado ulang tahun dari kedua putra mereka, Rafathar dan Rayyanza.

Dalam vlog Rans Entertainment yang diunggah di YouTube, terlihat momen Rafathar dan Rayyanza memberikan kado ulang tahun untuk orang tua mereka.

Keduanya ternyata memberikan kado berupa barang-barang mewah dari merek ternama, Balenciaga dan Bottega Veneta.

Rafathar dan Rayyanza membeli kado tersebut, didampingi beberapa karyawan Rans.

Mereka pergi ke mal dan memilih sendiri kado yang ingin mereka berikan.

Rafathar membelikan sepatu Balenciaga untuk ayahnya, sementara Rayyanza membelikan tas Bottega Veneta untuk ibunya.

Raffi dan Nagita tampak senang dan terharu menerima kado dari anak-anak mereka.

Apalagi, Rafathar juga menyelipkan kartu ucapan ulang tahun yang isinya mengharukan.

Rafathar berharap orang tuanya sehat, bahagia, dan makin sayang dengan dirinya dan adiknya.

Ia juga berharap tahun ini ia dan adiknya punya adik kembar.

Kado ulang tahun dari Rafathar dan Rayyanza ini sontak membuat netizen iri dan minder.

Banyak yang berkomentar di akun TikTok itsyourneeds.ind yang mengunggah ulang cuplikan vlog Rans Entertainment tersebut.

Mereka heran melihat anak-anak sekecil itu bisa memberikan kado sebesar itu.

“Balenciaga sama Bottega Veneta itu apa sih? Aku aja belum pernah dengar.”

 “Anak SD sama anak bayi bisa ngado barang mewah, aku aja ngado bapak ibu cuma cokelat sama bunga.”

“Gila, kado ulang tahunnya aja bisa beli rumah,” tulis netizen.

Selain kado mewah, Rafathar dan Rayyanza juga memberikan kue ulang tahun yang spesial untuk orang tua mereka.

Kue tersebut bertema SMA, sesuai konsep pesta ulang tahun Raffi dan Nagita.

Keduanya tampak bahagia dan bersyukur di hari spesial mereka. (*)

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 7 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 minutes
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta