International Dance Competition Line Dance 2024 Sukses Tarik Minat Wisman

Oleh ragildwisetyaSunday, 19th May 2024 | 22:00 WIB
International Dance Competition Line Dance 2024 Sukses Tarik Minat Wisman
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi penyelenggaraan International Dance Competition Line Dance 2024. Foto: Kemenparekraf

PINUSI.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi penyelenggaraan International Dance Competition Line Dance 2024, yang menarik minat peserta dari sejumlah negara. 

International Dance Competition Line Dance 2024 berlangsung di Prama Sanur Beach Hotel pada 18-19 Mei 2024.

Total ada 150 peserta yang datang dari berbagai negara seperti Belanda, Thailand, Malaysia, Korea Selatan, juga Indonesia.

Tidak hanya berkompetisi, mereka juga berkunjung ke sejumlah destinasi wisata. 

"Kami mengucapkan selamat kepada tim dari Internasional Lion Dance Competition beserta manajemen dari Prama Sanur."

"Yang telah sukses menjadi host dari penyelenggaraan kompetisi dunia untuk line dance," kata Sandiaga saat menghadiri acara, Minggu (19/5/2024), lewat keterangan tertulis. 

Indonesia dengan keragaman budaya memiliki daya tarik yang kuat dalam seni tari.

Hal ini pula yang diyakini akan menarik minat lebih banyak lagi wisatawan mancanegara, untuk tidak hanya berkompetisi, namun juga berwisata di Indonesia. 

"Kita punya tari-tarian tradisional yang sangat beragam, mulai dari Poco-Poco, Sajojo, dan lainnya."

"Ini adalah bagian daripada kekayaan budaya yang kita miliki, yang bisa kita tampilkan ke kancah internasional."

"Bagian daripada pariwisata berbasis ekonomi kreatif," tutur Sandiaga. 

Ia pun mendorong agar penyelenggaraan kompetisi ini dapat dilangsungkan tiap tahun di Bali. 

"Untuk tahun depan bisa kita hadirkan lagi, sehingga kualitas kunjungan semakin baik, bukan hanya ke Bali, tapi juga bagian lain (destinasi) dari Indonesia," papar Sandiaga. (*) 

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta