Lolly Diduga Lakukan Penipuan Endorsement Senilai Rp90 Juta

Oleh biancamdThursday, 21st March 2024 | 16:00 WIB
Lolly Diduga Lakukan Penipuan Endorsement Senilai Rp90 Juta
Lolly diduga terlibat penipuan uang endorsement Rp90 juta. Foto: Instagram@lauradedola_

PINUSI.COM - Seorang anak selebritas diduga terlibat dalam kasus penipuan endorsement dengan nilai fantastis hingga Rp90 juta.

Laura Meizani Mawardi, atau yang lebih dikenal dengan Lolly, putri sulung Nikita Mirzani, menjadi sorotan setelah sebuah percakapan online shop yang telah membayar jasa endorsement kepadanya tersebar luas.

Menurut kronologi yang dibagikan, pada tanggal 2 Maret, transaksi senilai Rp90 juta telah disepakati untuk kerja sama endorsement.

Namun, keesokan harinya, tidak ada satupun postingan promosi yang muncul di media sosial Lolly, dengan alasan kerusakan ponsel.

Pemilik online shop tersebut mengeklaim telah melakukan pembayaran sebanyak tiga kali, dengan total mencapai Rp90 juta.

Ketika dituntut untuk pengembalian uang, Lolly menolak dengan alasan uang tersebut telah dihabiskan oleh kekasihnya, Vadel Badjideh.

“Demi Allah, aku orangnya irit banget dan suka nabung."

"Jadi Rp50 juta enggak dipakai buat aku, aku taruh di tabungan."

"Kalau berkurang itu pun karena pacar, bukan aku,” demikian pesan yang dikirimkan oleh nomor yang diduga milik Lolly.

Upaya untuk menyelesaikan masalah dengan cara mencicil pun ditolak, dan Lolly yang sempat berjanji mengembalikan uang, akhirnya menghilang tanpa kabar.

"Bentar ya kak, maaf aku baru buka WA. Masih pusing banget kepala. Aku refund, wait ya kak," kata Lolly yang setelahnya menghilang dan tidak menjawab pesan sang pemilik online shop.

Sampai saat ini, Lolly masih belum memberikan respons dari pesan tersebut dan mengembalikan uang yang dibayarkan kepadanya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan lebih lanjut dari Lolly maupun klarifikasi terkait dugaan penipuan endorsement ini. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 5 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 4 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 3 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 2 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in an hour
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in an hour
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta