Dedi Mulyadi dan Ajik Krisna Jadi Saksi Nikah Rizky Febian dan Mahalini di Hotel Raffles

Oleh NoerAlam123Friday, 10th May 2024 | 20:00 WIB
Dedi Mulyadi dan Ajik Krisna Jadi Saksi Nikah Rizky Febian dan Mahalini di Hotel Raffles
Mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi usai menjadi saksi pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2024). Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Pasangan Rizky Febian dan Mahalini Raharja sah menjadi suami istri, usai keduanya menggelar akad nikah di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2024).

Turut hadir dalam acara akad nikah kedua penyanyi kondang tersebut adalah mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi, yang menjadi saksi dari pihak Rizky Febian. 

"Saya tadi menjadi salah satu saksi dari kedua saksi. Saya mewakili saksi dari pihak Aa Iky," ungkap Dedi Mulyadi.

Tidak hanya Dedi, dari pihak mempelai perempuan Mahalini membawa saksi pengusaha oleh-oleh Krisna Bali, yakni Gusti Ngurah Anom atau Ajik Krisna.

"Saksi yang dari pihak Mahalini, yang jelas itu salah satu pengusaha pemilik Krisna di Bali," imbuh Dedi. 

Mahalini dan Rizky Febian meminta langsung kepada Ajik Krisna, untuk hadir menjadi saksi dalam acara akad nikah keduanya.

"Iya sebagai keluarga Mahalini juga berjalan dengan lancar, tentunya saya sebagai sahabat juga mendoakan yang terbaik buat Mahalini dan Rizky."

"Memang dari sebelum-sebelumnya sudah dikasih tahu (jadi saksi) sama Mahalini juga, dan komunikasi dengan Iky mohon kehadirannya di acara akad nikah," terang Ajik Krisna. 

Prosesi ijab kabul Rizky Febian berjalan lancar, putra sulung komedian Sule ini berhasil mengucapkan satu tarikan napas.

Rizky Febian menikahi Mahalini dengan mahar berupa logam mulia sebesar 20 dan 24 gram, dan uang tunai Rp10.050.000. (*)

Terkini

Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 10:45 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta