Ayahnya Meninggal, Via Vallen Berikan Pernyataan Apa Pun

Oleh sarahsalsabillaSunday, 12th May 2024 | 10:00 WIB
Ayahnya Meninggal, Via Vallen Berikan Pernyataan Apa Pun
Ayah Via Vallen meninggal. Foto: Instagram@viavallen

PINUSI.COM - Via Vallen belum juga memberikan pernyataan soal Muhammad Arifin, ayahnya yang meninggal dunia pada Sabtu (11/5/2023) kemarin.

Ayah Via Vallen meninggal setelah dirawat intensif di Rumah Sakit Delta Surya Sidoarjo, Jawa Timur, dan langsung dimakamkan di hari yang sama.

 

Akun instagram pelantun lagu Meraih Bintang dan Secawan Madu itu belum mempublikasikan apa pun mengenai ayahnya yang meninggal dunia.

 

Sementara, netizen sudah memenuhi kolom komentar foto Via yang diunggah pada 6 Mei 2024, dengan ucapan duka cita.

 

Kabar ayah Via Vallen meninggal dunia tersebar di medsos, salah satunya di akun Instagram komunitas fans Via Vallen, Vyanisti Jakarta.


Muhammad Arifin disebut mangkat pada 11 Mei 2024 sekitar pukul 14.30.

 

“Turut berdukacita atas meninggalnya Bapak Muhammad Arifin (ayah dari Via Vallen). Sabtu, 11 Mei 2024 , 14.30 WIB. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT,” begitu isi lelayu tersebut.

 

Suami Via Vallen, Chevra Yolandi, melayangkan salam perpisahan untuk ayah mertua.


Sebagai menantu, ia turut mengantarkan Muhammad Arifin ke tempat peristirahatan terakhir, di Jawa Timur.

 

Chevra Yolandi mengunggah potret tengah berada di makam Muhammad Arifin di Instagram Stories.


Tampak ia menghadap makam bertabur kembang dengan nisan bertuliskan M Arifin, wafat 11-05-2024.

 

Jenazah tiba di rumah duka di Desa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, sekitar pukul 15.45 WIB, disambut isak tangis dari keluarga.


Almarhum dimakamkan hari itu juga di TPU Desa Kalitengah, Sidoarjo, Jawa Timur. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta