Syahnaz Sadiqah Tunaikan Ibadah Haji, Siap Tinggalkan Suami dan Anak-anak

Oleh biancamdSunday, 2nd June 2024 | 16:00 WIB
Syahnaz Sadiqah Tunaikan Ibadah Haji, Siap Tinggalkan Suami dan Anak-anak
Syahnaz Sadiqah berangkat haji bersama keluarga Raffi Ahmad. Foto: Instagram@syahnazs

PINUSI.COM - Syahnaz Sadiqah, adik Raffi Ahmad, akan berangkat ke Tanah Suci, untuk menunaikan ibadah haji bersama rombongan keluarganya.

Namun, dalam perjalanan ini, Syahnaz tidak didampingi oleh suaminya, Jeje Govinda, serta anak-anak mereka.

Jeje Govinda dan anak-anak akan tetap tinggal di Jakarta, selama Syahnaz melaksanakan ibadah haji.

"Anak enggak ikut sama Jeje, Jeje enggak ikut."

"Jadi anak-anak sama papanya. Memang ini cuma untuk aku, teh Nisya, mbak Caca, dan lain-lain," ungkap Syahnaz Sadiqah.

Syahnaz mengaku banyak berdoa, agar diberikan kelancaran dalam menjalankan ibadah haji, baik untuk dirinya maupun keluarganya.

Ia juga berencana mendoakan anak-anak serta rumah tangganya bersama Jeje Govinda, saat berada di depan Kakbah nanti.

"Pastinya banyak berdoa diberikan kelancaran selama menjalani ibadah haji di sana, karena aku juga akan minta doa untuk semua buat anak-anak buat keluarga juga," ujarnya.

Syahnaz Sadiqah merasa sangat bersyukur dapat berangkat ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji tahun ini.

Ia berharap semuanya berjalan dengan lancar dan diberikan kemudahan selama di sana.

"Yang pasti enggak berhenti mengucap syukur. Bersyukur banget sama Allah, mudah-mudahan selalu berdoa dan diberi kelancaran diberi kemudahan saat berangkat, amin," tuturnya.

Syahnaz bersama Raffi Ahmad dan keluarga dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci pada 8 Juni 2024.

Perjalanan kali ini difokuskan untuk menjalankan ibadah haji, bukan untuk liburan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta