Hamil Anak Pertama, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep Bikin Sayembara Umrah untuk Pejuang Garis Dua

Oleh sarahsalsabillaSunday, 12th May 2024 | 16:00 WIB
Hamil Anak Pertama, Erina Gudono  dan Kaesang Pangarep Bikin Sayembara Umrah untuk Pejuang Garis Dua
Sebagai ucap syukur karena Erina Gudono hamil, Kaesang Pangarep bikin sayembara alias giveaway untuk para pejuang garis dua. Foto: Instagram@kaesangp

PINUSI.COM - Erina Gudono hamil anak pertama.

Usia kandungan Nyonya Kaesang Pangarep itu memasuki trimester kedua.

Kabar bahagia ini disampaikan lewat akun Instagram Kaesang, sembari mengunggah potret saat umrah di Tanah Suci. 

Sebagai ucap syukur karena Erina Gudono hamil, Kaesang Pangarep bikin sayembara alias giveaway untuk para pejuang garis dua di luar sana, sembari melantun doa agar Sang Khalik memberi berkah.

 

"Di kesempatan bahagia ini kami juga ingin berbagi dan memberi umrah gratis khusus untuk para calon ibu pejuang garis dua,” tulis Kaesang Pangarep di akun Instagram terverifikasi, Sabtu (11/5/2024).

 

Setelahnya, bintang film Cek Toko Sebelah itu membeberkan caranya, yakni peserta diminta berbagi cerita dan harapan untuk beroleh momongan lewat Instagram Stories, dengan menyenggol akun Kaesang dan Erina.

 

Putra bungsu Presiden Jokowi itu mengimbau peserta sayembara tidak menggembok akun Instagram mereka, seraya menjanjikan akan ada dua batch untuk giveaway umrah gratis.

 

Akan ada dua batch giveaway, batch pertama akan dipilih tiga pemenang umroh, lalu nantikan untuk giveaway umroh berikutnya. Semoga kita semua selalu diberikan keberkahan oleh Allah SWT,” cuit Kaesang Pangarep.

 

Erina Gudono juga buka suara soal kehamilannya.


Tak banyak kata, ia hanya mohon doa masyarakat Indonesia agar kehamilan pertama lancar hingga masa bersalin tiba.

 

“Mohon doa ya teman-teman semua. Makasih doanya semua,” ungkap Erina Gudono di Instagram Stories kemarin.


Kabar bahagia dari Kaesang Pangarep dan Erina Gudono ini disambut hangat publik. (*) 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta