Sarwendah Tuntut Lima Akun Media Sosial Minta Maaf dan Hapus Postingan Fitnah

Oleh biancamdFriday, 17th May 2024 | 10:30 WIB
Sarwendah Tuntut Lima Akun Media Sosial Minta Maaf dan Hapus Postingan Fitnah
Sarwendah akhirnya mengambil langkah hukum, dengan melayangkan somasi terbuka kepada lima akun media sosial yang diduga menyebarkan fitnah tentang dirinya. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Selebritas Sarwendah akhirnya mengambil langkah hukum, dengan melayangkan somasi terbuka kepada lima akun media sosial yang diduga menyebarkan fitnah tentang dirinya.

Chris Sam Siwu, kuasa hukum Sarwendah, mengungkapkan hal ini saat ditemui di Kedoya, Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024).

Menurut Chris, somasi ini terkait pembingkaian informasi yang tidak benar tentang hubungan Sarwendah dengan anak angkatnya, Bertrand Peto.

"Klien kami di-framing kembali terkait hal-hal yang kurang mengenakkan dengan anaknya."

"Jadi, 100 persen itu adalah framing orang yang tidak bertanggung jawab," jelas Chris Sam Siwu.

Chris menambahkan, Sarwendah selama ini memilih diam ketika diberitakan hal-hal yang tidak benar, namun sekarang ia sudah merasa cukup.

"Klien kami sudah gerah dan tidak bisa lagi berdiam diri karena berita seperti ini," ujarnya.

Lima akun media sosial yang disomasi adalah cancer (@andai05065), sukabakso (@_ayya04), jayamulya (@kobil), fullcekbio (@full.cek.bio), dan J2_p (@J2_hps).

Abraham Simon, anggota tim kuasa hukum Sarwendah lainnya, menyatakan tindakan kelima akun tersebut telah menyerang kehormatan dan merusak nama baik Sarwendah.

Akibat tindakan akun-akun tersebut, Sarwendah mengalami banyak kerugian.

Istri Ruben Onsu ini pun meminta permintaan maaf terbuka dalam waktu 3x24 jam melalui somasi ini.

Kelima akun tersebut juga diwajibkan menghapus tulisan, gambar, atau video yang mengandung tuduhan dan fitnah terhadap Sarwendah.

"Apabila belum ada realisasi sampai batas waktu yang disebutkan di atas, maka klien kami akan menggunakan hak sebagai warga negara untuk mengambil langkah hukum, dengan mengajukan laporan pidana melalui kepolisian RI," tegas Abraham. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta