LOUIS VUITTON UNDANG BTS PADA ACARA LV MEN FASHION WEEK 2021

Oleh adminnewsMonday, 5th July 2021 | 18:20 WIB
LOUIS VUITTON UNDANG BTS PADA ACARA LV MEN FASHION WEEK 2021

Pinusi.com – Setelah menjadikan BTS sebagai House Ambassador (23/04/2021). Louis Vuitton, salah satu merk barang mewah mengundang boyband korea BTS untuk hadir di acara LV Men Fashion Week 2021.

Louis Vuitton mengumumkan hal ini dengan merilis sebuah video teaser berisikan member BTS yang menggunakan koleksi miliki LV dengan gaya yang mewah.

Video tersebut terdapat pada akun twitter @BTS_Bighit pada Senin (05/07/2021).

We are excited to be part of the upcoming #LouisVuitton show in Seoul!” tulis akun @bts_bighit pada unggahannya di twitter.

Louis Vuitton menggelar acara fashion week ini di Seoul, Korea Selatan dan akan dilaksanakan pada hari Rabu, (07/07/2021) pukul 19.00 KST atau sama dengan pukul 17.00 WIB.

  • Tweet akun @LouisVuitton (05/07/2021)

Kemudian tweet tersebut di retweet oleh akun @LouisVuitton dengan tulisan “High expectations. #LouisVuitton ambassadors @bts_bighit invite you to see @VirgilAbloh’s #LVMenFW21 collection from seoul”.

Ada beberapa penggemar yang berasumsi bahwa terdapat kemungkinan BTS akan menjadi bagian untuk Runway model dalam acara fashion week tersebut. Namun hal itu belum terkonfirmasi oleh pihak LV maupun Big Hit.

“Menjadi bagian untuk apa? Sebagai tamu atau model? Seseorang tolong”, tulis akun bernama @koocuddles dalam twitter.

PESONA MEMBER BTS DALAM VIDEO TEASER

Dalam video teaser yang hanya berdurasi 14 detik mampu membuyarkan jagat media sosial terutama para penggemar BTS, ARMY. Pesona para member di dalam video tersebut memang sangat terpancar dengan menggunakan setelan jas mereka.

Jimin sebagai pembuka dalam video tersebut menggunakan setelan jas berwarna abu – abu pudar dan kacamata orange nya

Dan Jin sebagai penutup video tersebut menunjukkan ketampanan wajah sang idol dari dekat dengan jas merah kotak – kotak dan rambut yang menunjukkan keningnya.

Melihat video tersebut, tentu ARMY langsung membuat trending dengan nama “Louis Vuitton” dan memuji visual para member BTS. “WWH (Worldwide Handsome) Jin dalam perjalanan untuk membunuh semua karir para model”, tulis salah satu akun bernama @Trishtaaee32_ dalam twitter.

Para Penggemar sangat menyukai gaya yang LV berikan kepada setiap member dan tidak sabar untuk menyambut acara Fashion Week yang LV gelar tanggal 7 Juli 2021 nanti.

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 32 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 14 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 37 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 37 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta