5 TINDAKAN YANG MEMBUATMU TERLIHAT KURANG MENARIK

Oleh adminnewsFriday, 9th July 2021 | 15:30 WIB
5 TINDAKAN YANG MEMBUATMU TERLIHAT KURANG MENARIK
Pada beberapa hal sepele yang justru membuat kita terlihat kurang menarik di mata orang lain (foto:sbsdrama.official)

Pinusi.com – Setiap orang saat ini mengupayakan banyak hal untuk terlihat lebih menarik di mata orang lain.

Contohnya seperti melakukan diet, merias wajah, berpakaian rapi. Atau saat mengambil sebuah foto kemudian memancarkan senyum terbaik sehingga orang yang melihat akan menilai kita menarik.

Namun nyatanya, ada beberapa hal sepele yang justru membuat kita terlihat kurang menarik di mata orang lain. Sering kali kita lakukan tanpa kita sadari di kehidupan sehari – hari.

Melansir dari Your Tango, Inilah 5 tindakan yang membuatmu terlihat kurang menarik di mata orang lain.

Bergadang

Sumber : halodoc

Pasti banyak kan dari kita yang suka bergadang. Entah menyelesaikan pekerjaan yang tertunda, nonton film, atau melakukan hal lainnya. Tetapi ternyata hal tersebut adalah salah satu alasan kita jadi tidak terlihat menarik di mata orang lain.

Karena saat kita bergadang terlalu sering maka di pagi hari wajah kita akan terlihat lesu dan seperti zombi. Maka dari itu mulai kurangi kebiasaan bergadangnya.

Memiliki Sifat Jahat

Sumber : More-Love

Orang yang memiliki sifat jahat sangatlah tidak menarik. Tidak perlu sifat jahat yang yang berlebihan, contohnya kita yang selalu mengomentari seseorang dengan kata – kata yang kurang enak untuk orang tersebut terima dan mengaku bahwa kita hanya bersikap jujur dengan pendapat kita saja sudah termasuk sifat jahat.

Jadi kurangi sifat buruk tersebut ya.

Menyilangkan Tangan ke Dada

Sumber : Medium

Biasanya orang melakukan hal ini agar terlihat lebih percaya diri dan berkuasa. Namun pose ini sebenarnya sedikit mengganggu untuk dilihat karena terkesan seperti orang yang angkuh.

Maka hindarkan hal tersebut dan lakukan pose lain yang terkesan lebih ramah sehingga bisa terlihat menarik di mata orang lain.

Tidak Menunjukkan Ekspresi

Sumber : Hello Sehat

Terkadang kita sengaja tidak menunjukkan ekspresi pada wajah agar terlihat lebih tenang dan takut terkena komentar apabila terlalu ekspresif.

Namun, apakah kalian tahu bahwa wanita terlihat menarik ketika mereka tersenyum?

Maka dari itu, mulailah tunjukkan eskpresi di wajah kalian sehingga bisa terlihat lebih menarik di mata orang lain.

Berlagak Keren Saat Tertawa

Sumber : Freepik

Tertawa merupakan hal yang penting untuk membangun sebuah hubungan. Orang yang tidak memiliki selera humor sangatlah tidak menarik. Dan saat kamu berlagak sok keren di depan orang lain saat seseorang melontarkan sebuah candaan, itu akan membuat suasana menjadi canggung dan terlihat menyebalkan.

Maka saat seseorang melontarkan sebuah candaan maka tertawalah dan kamu juga bisa melontarkan candaan. Dengan begitu dirimu akan terlihat lebih menarik.

Itulah 5 tindakan yang membuatmu terlihat kurang menarik di mata orang lain.

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta