Selain Ngeselin, "Jokes Bapak-Bapak" Ternyata Ada Manfaatnya

Oleh anang-fajar-irawanWednesday, 20th April 2022 | 22:27 WIB
Selain Ngeselin, "Jokes Bapak-Bapak" Ternyata Ada Manfaatnya

PINUSI.COM - Belakang kerap kita dengar slang "jokes bapak-bapak". Slang tersebut biasanya disematkan pada humor yang membuat pendengarnya tidak semua merasa lucu, bahkan malah membuat kesal karena tidak masuk akal.

Tapi, justru karena ketidaksepakatan itu, jokes bapak-bapak sering dijadikan pencair suasana. Meski lebih sering dianggap garing atau tidak lucu, kanyatanya jokes ini memiliki penikmatnya sendiri untuk sekedar merilekskan pikiran

Berikut deretan jokes bapak-bapak yang semoga menghibur. Kalau merasa kesal, ya itu bukan tanggung jawab penulis:

  1. Buah-buah apa yang seperti orang sakit?
    Alpucat
  2. Bundaran HI kalau diputerin tiga kali jadi apa?
    Jadi pusing. Salah! Jawabannya, jadi Bunderan HIHIHI
  3. Kenapa air mata berwarna bening?
    Kalau warnanya hijau namanya air matcha
  4. Apa bahasa Inggrisnya ikan sapu-sapu?
    Cleaning Share Fish
  5. Kenapa orang Indonesia sering nanya "kapan nikah?"
    Karena Indonesia adalah negara marry-time (maskudnya maritim)
  6. Pemain sepakbola yang beratnya 3 kilogram?
    Bambang Tabung Gas
  7. Kenapa pohon kelapa yang sudah tua harus ditebang?
    Karena kalau dicabut berat
  8. Apa obat stres paling ampuh?
    Kacang. Karena dengan membuka kulit kacang, sama dengan melepaskan peanut
  9. Kenapa zombie kalo jalan bergerombol?
    Karena kalau sendirian namanya zomblo
  10. Siapa penyanyi terkuat di dunia?
    Ayu Ting-Ting, karena dia bisa kesana-kemari membawa alfamart

Jokes bapak-bapak adalah salah satu bentuk humor yang bertujuan sebagai lelucon belaka. Namun, selain menghibur, humor juga bermanfaat bagi kesehatan.

Dilansir dari Very Well, selera humor yang sehat bisa membantu menghadapi masa-masa sulit. Kita analogikan balsem, bisa menenangkan atau pengalihan ringan dari masalah yang ada di hadapan kita. Tapi, humor punya daya yang lebih kuat dari itu.

Di samping itu, psikolog Scott Bea, PsyD, mengatakan bahwa tertawa lepas bisa meningkatkan kualitas tidur. Secara keseluruhan, tawa yang ekstensif meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang membuat badan lebih kebal dari penyakit.

Humor dapat mengurangi stres dan kecemasan. Bukti klinis menunjukkan bahwa humor mengurangi hormon kortisol, yaitu hormon utama yang beredar ke seluruh tubuh saat stres.

Jadi, ketika seseorang pikirannya teralihkan pada hal yang lucu dan sampai tertawa, orang itu tidak akan bisa fokus pada hal lain dalam wakttu bersamaan. Oleh karena itu, selingan lucu seperti jokes bapak-bapak ini memberi waktu otak untuk beristirahat dan menjauhkan rasa khawatir.

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta