Pecah! Konser BLACKPINK di Indonesia Berlangsung Meriah

Oleh findyamiraMonday, 13th March 2023 | 16:08 WIB
Pecah! Konser BLACKPINK di Indonesia Berlangsung Meriah

PINUSI.COM - Girl group asal Korea Selatan, BLACKPINK sukses menggelar konsernya di Indonesia. Konser yang digelar pada 11-12 Maret 2023 lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno berlangsung secara meriah.

Setelah empat tahun lalu, BLACKPINK akhirnya kembali menggelar konser di Indonesia. Konser yang bertajuk ‘BORN PINK’ ini pastinya tidak kalah meriah dengan konser sebelumnya. Apalagi BLACKPINK menjadi artis Korea pertama yang berhasil mengadakan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Sebelumnya, konser BLACKPINK ini sempat menuai banyak perdebatan. Salah satunya perdebatan antara penggemar BLACKPINK dan penggemar sepak bola. Lantaran, konser BLACKPINK kali ini disebut-sebut menjadi penyebab di tundanya pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung.

BACA LAINNYA : Kedatangan Nagita Slavina di Konser BLACKPINK Malah Dikira Presiden, Karena Bawa Pengawal?

Meski begitu, konser yang digelar selama dua hari itu akhirnya bisa berjalan dengan lancar. Bahkan, penonton yang hadir dalam konser tersebut mencapai 70 ribu orang. Stadion Utama Gelora Bung Karno juga terlihat seakan-akan menjadi lautan manusia.

Penonton yang hadir juga datang dari berbagai kalangan. Mulai dari anak kecil, remaja, dewasa, hingga ibu-ibu. Mereka yang hadir juga menggunakan pakaian berwarna hitam dan merah muda. Warna itu memang sangat identik dengan girl group yang beranggotakan empat orang itu.

Tidak hanya penonton saja yang menikmati konser BLACKPINK kemarin lalu. Para member Jisoo, Jennie, Rose dan Lisa terlihat juga sangat menikmatinya. Tidak heran, konser ini menjadi sangat meriah dan membuat para member dan penontonnya bahagia.

https://pinusi.com/pintertainment/jennie-lisa-kelilipan-tali-baju-rose-lepas-tak-halangi-blackpink-tampil-maksimal-di-gbk/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta