Gemparkan Indonesia! Konser BLACKPINK Dihadiri Banyak Artis Tanah Air, Siapa Saja?

Oleh findyamiraMonday, 13th March 2023 | 18:27 WIB
Gemparkan Indonesia! Konser BLACKPINK Dihadiri Banyak Artis Tanah Air, Siapa Saja?

PINUSI.COM - BLACKPINK baru saja menyelesaikan konsernya di Indonesia kemarin (12/03/2023). Konser bertajuk ‘BORN PINK’ yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno ini berlangsung sangat meriah.

Penonton yang turut menghadiri konser BLACKPINK tersebut mencapai 70 ribu orang. Penonton yang hadir datang dari berbagai kalangan mulai dari anak kecil, remaja, dewasa, hingga ibu-ibu. Bukan hanya dari Jakarta saja, banyak para penggemar yang datang dari berbagai daerah di Indonesia.

Bahkan banyak juga artis tanah air yang ikut menyaksikan kemeriahan konser BLACKPINK. c tidak sedikit artis Indonesia yang menjadi penggemar Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa.

BACA LAINNYA : Kedatangan Nagita Slavina di Konser BLACKPINK Malah Dikira Presiden, Karena Bawa Pengawal?

Lalu, siapa saja sih artis Indonesia yang menonton konser BLACKPINK, yuk simak berikut ini.

  • Lucinta Luna
Lucinta Luna (Sumber : instagram.com/lucintaluna_manjalita)

Lucinta Luna akhirnya bertemu dengan para member BLACKPINK secara langsung. Setelah beberapa waktu lalu, dirinya tidak bisa hadir di konser BLACKPINK saat di Bangkok. Dirinya ngaku senang bisa ketemu dengan Jisoo dan Lisa yang disebut sebagai kembarannya itu.

  • Ayu Ting Ting dan Bilqis
Ayu Ting Ting dan Bilqis (Sumber : instagram.com/ayutingting92)

Ayu Ting Ting dan anaknya, Bilqis memang diketahui menjadi penggemar Kpop. Jadi tidak heran, mereka ikut menonton konser BLACKPINK kemarin. Bahkan, sang anak Bilqis ternotice oleh dua member BLACKPINK yaitu, Jisoo dan Lisa.

  • Nagita Slavina dan Syahnaz
Nagita Slavina dan Syahnaz (Sumber : instagram.com/syahnazs)

Nagita Slavina sudah menjadi BLINK (penggemar BLACKPINK) sejak lama. Dirinya juga sempat hadir di konser BLACKPINK saat di Korea lalu. Kini dirinya kembali menyaksikan BLACKPINK bersama dengan adik iparnya, Syahnaz serta teman-temannya.

  • Vidi Aldiano
Vidi Aldiano (Sumber : instagram.com/vidialdiano)

Penyanyi bersuara merdu ini, kini sudah menjadi penggemar Kpop. Dirinya ikut hadir dalam kemeriahan konser BLACKPINK kemarin.
Setelah beberapa waktu lalu dirinya juga sempat hadir di konser NCT DREAM. Bahkan, Vidi mendapatkan kesempatan untuk bisa berbincang langsung bersama para member NCT DREAM.

  • Naura Ayu
Naura Ayu (Sumber : instagram.com/naura.ayu)

Artis cilik yang kini sudah tumbuh menjadi remaja, ternyata juga salah satu penggemar BLACKPINK. Naura Ayu terlihat sangat semangat saat konser berlangsung. Naura Ayu pun bagikan momen keseruannya saat menonton konser BLACKPINK di media sosialnya.

Selain mereka ternyata masih banyak artis dan selebgram lain yang juga ikut merasakan keseruan di konser BLACKPINK kemarin. Diantaranya ada Melly Goeslaw, Aurel Hermansyah, Ashanty, Krisdayanti, Ayu Dewi, Rachel Vennya, Clarissa Putri, dan masih banyak lagi. Tidak heran, konser BLACKPINK ini menjadi salah satu konser Kpop yang termegah di Indonesia.

https://pinusi.com/pintertainment/pecah-konser-blackpink-di-indonesia-berlangsung-meriah/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 4 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 18 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 19 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta