Bulan Depan NCT Dream Bakal Rilis Album ISTJ

Oleh biancamdThursday, 15th June 2023 | 16:00 WIB
Bulan Depan NCT Dream Bakal Rilis Album ISTJ

PINUSI.COM - Boy group multinasional NCT Dream bakal meluncurkan album terbaru.

SM Entertainment, agensi mereka, mengonfirmasi album studio ketiga berjudul ISTJ bakal dirilis pada 17 Juli 2023.

Album ini akan menampilkan judul lagu utama yang sama, ISTJ, dan akan terdiri dari total 10 lagu dengan berbagai genre berbeda.

https://twitter.com/soompi/status/1668435117499617282?s=46&t=Y8_yeYZtDDunCWdfiAb-Xw

Sebagai pembuka rangkaian comeback mereka, NCT Dream juga akan merilis single pra-rilis yang berjudul 'Broken Melodies' pada 19 Juni 2023 pukul 14.00 WIB.

Pengumuman mengenai detail comeback ini dilakukan sekitar dua minggu setelah teaser 'Broken Melodies' diputar di konser The Dream Show2: In Your Dream di Korea Selatan, pada awal Juni 2023.

Album ISTJ akan menjadi comeback NCT Dream setelah hampir satu tahun sejak perilisan singel 'Beatbox' pada Mei 2022, dan album musim dingin spesial 'Candy.'

BACA LAINNYA: Viral Usai Sukses di America’s Got Talent, Ini 6 Lagu Ciptaan Putri Ariani

Perilisan album baru ini akan dilakukan setelah NCT Dream menyelesaikan jadwal konser The Dream Show2: In Your Dream.

Bulan depan, mereka juga akan menggelar konser di Sao Paulo, Santiago, Lima, dan mengakhiri tur di CDMX pada 11 Juli.

Selain perilisan album, SM Entertainment juga mengungkapkan rencana mengadakan fan meeting, guna merayakan tujuh tahun debut NCT Dream, pada Juli 2023.

BACA LAINNYA: Rekomendasi Alat Olahraga Sederhana yang Bisa Digunakan Di Rumah

Namun, belum ada informasi lebih lanjut mengenai detail fan meeting anniversary tersebut.

Dalam postingan Instagram NCT Dream, mereka menulis, "Kembalinya NCT DREAM! Album studio ketiga 'ISTJ' akan dirilis pada tanggal 17 Juli! Pra-rilis lagu B-side 'Broken Melodies' pada tanggal 19 Juni!"

"Ini adalah awal dari promosi comeback kami yang besar!" Tulis postingan instagram resmi NCT DREAM, Selasa 13 Juni 2023. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/ada-benjolan-di-vagina-ini-penyebab-kista-pada-vagina-dan-cara-mengatasinya/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 29 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 17 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 39 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 40 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta