Agensi Bantah Kim Heora Pernah Jadi Anggota Geng Perundung

Oleh maria-anitaMonday, 11th September 2023 | 08:00 WIB
Agensi Bantah Kim Heora Pernah Jadi Anggota Geng Perundung

PINUSI.COM - Media Korea Dispatch belum lama ini merilis berita eksklusif terkait kasus bullying yang diduga dilakukan oleh aktris Kim Hieora.

Di dalam berita eksklusif tersebut, Dispatch membagikan hasil percakapan telepon antara korban bully dengan Kim Hieora.

Percakapan antara korban dengan Kim Hieora yang dibagikan Dispatch, terjadi pada 8 September lalu.

BACA LAINNYA: Deklarasi KTT G20, Jokowi: Kita Harus Hentikan Perang, Bahu-Membahu Wujudkan Inklusifitas

Mengetahui berita tak enak menyangkut aktrisnya, agensi Kim Hieora, Gram Entertainment, memberikan tanggapan.

Agensi tersebut menuding Dispatch telah mengedit percakapan itu hingga membuat pemain 'The Glory' tersebut semakin tersudut.

"Kami malu dengan transkrip yang diedit. Kami akan mengungkapkan bagian-bagian yang belum diungkapkan," ujar pihak Gram Entertainment kepada OSEN News pada 9 September 2023.

BACA LAINNYA: Rasa Yang Nikmat, ini Resep Rahasia Sambal Ijo Khas Rumah Makan Padang

Agensi dari Kim Hieora juga akan merangkum bagian-bagian yang dirahasiakan dan mengeluarkan pernyataan tersendiri.

Kim Hieora tersandung kasus bullying yang diduga dilakukannya semasa sekolah. Berdasarkan rumor, Kim Hieora dituduh sebagai pelaku yang melakukan intimidasi terhadap korbannya. 

Para korban yang menjadi target bully Kim Hieora mengaku pernah mengalami pemerasan uang dan perundungan.

Namun, pemeran Lee Sa Ra dalam drama The Glory tersebut menegaskan dirinya bukan pelaku bully. Dengan tegas ia mengaku hanya sebagai pengamat dalam kelompoknya.

Kelompok yang dimaksud di sini adalah sebuah grup Iljin, yang biasa disebut Big Sangji. Agensi telah mengakui artisnya tergabung dalam kelompok Big Sangji.

Namun, agensi membantah pemberitaan Dispatch tersebut.

"Saya tidak pernah mengakui atau berpartisipasi dalam aktivitas Iljin. Saya tidak pernah berpartisipasi dalam kekerasan di sekolah," ucap Kim Hieora. (*)

https://pinusi.com/arie-kriting-mengaku-pernah-dipukul-oleh-ibu-ibu-dengan-motif-ingin/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta