Pindah ke Jakarta, Jessica Iskandar Tinggalkan Rumah Impian di Bali

Oleh findyamiraWednesday, 5th July 2023 | 19:00 WIB
Pindah ke Jakarta, Jessica Iskandar Tinggalkan Rumah Impian di Bali

PINUSI.COM - Jessica Iskandar mengumumkan rencana kembali tinggal di Jakarta, setelah sekian lama menetap di Bali.

Ia juga mengajak suaminya, Vincent Verhaag, dan kedua anak mereka.

Hal itu diungkapkan Jessica Iskandar melalui unggahan Instagram pribadinya.

BACA LAINNYA: Lady Nayoan Bilang Tak Ada Alasan Bertahan dengan Rendy Kjaernett

Artis cantik yang sering disapa Jedar itu memutuskan meninggalkan rumahnya di Bali yang baru ditempati selama delapan bulan.

Meski belum lama, Jedar menyebut sudah banyak kenangan indah yang terjalin di rumah impiannya itu.

"Besok 5 Juli 2023, kita akan pindah membawa semua barang kita ke Jakarta, meninggalkan rumah impian kita di Bali, rumah yang kita bangun dengan penuh harapan, impian, dan cinta."

"Meski baru kita tinggali 8 bulan tetapi begitu banyak memori indah di dalamnya bersamamu dan anak-anak kita," tulis Jedar dalam keterangan Instagramnya.

Jedar tidak menjelaskan alasan pastinya pindah ke Jakarta dan meninggalkan Bali.

Namun, ia siap memulai kembali hidup baru di Jakarta bersama suami dan anak-anaknya.

BACA LAINNYA: Dukung Rezky Aditya Tes DNA, Citra Kirana Tak Permasalahkan Hasilnya

"Namun, besok aku siap berangkat bersamamu, membawa harapan dan cita-cita baru, dengan cinta. Siap memulai rencana baru di Jakarta. Terima kasih untuk selalu bersama," tutur Jedar.

Unggahan Instagram itu juga dipenuhi beragam komentar dari netizen. Tidak sedikit netizen yang mendoakan dan menyemangati Jessica Iskandar agar sukses dan bahagia selalu. (*)

https://pinusi.com/pintertainment/dukung-rezky-aditya-tes-dna-citra-kirana-tak-permasalahkan-hasilnya/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta