Polisi Cecar Amanda Manopo dengan 34 Pertanyaan Terkait Kasus Dugaan Promosi Judi Online

Oleh ferdiTuesday, 3rd October 2023 | 10:00 WIB
Polisi Cecar Amanda Manopo dengan 34 Pertanyaan Terkait Kasus Dugaan Promosi Judi Online
Amanda Manopo diperiksa 10 jam oleh Bareskrim Polri terkait judi online. Foto: PINUSI.COM/Ferdi

PINUSI.COM - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) memeriksa artis Amanda Manopo, terkait kasus dugaan promosi judi online.

Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Mabes Polri Brigjen Adi Vivid mengatakan, Amanda Manopo diperiksa selama kurang lebih 8 jam, dengan 34 pertanyaan.

"Klarifikasi kepada Amanda Manopo dilaksanakan kurang lebih 8 jam, dari pukul 12.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB dengan 34 pertanyaan," tulis Vivid lewat pesan singkat, Selasa (3/10/2023).

Adi Vivid menjelaskan, sejatinya pemeriksaan terhadap Amanda Manopo dilakukan pada Jumat 22 September 2023. Namun, Amanda mengajukan permohonan penundaan.

"Tetapi yang bersangkutan meminta untuk dijadwalkan ulang pada hari ini Senin 2 Oktober 2023," kata Adi Vivid.

Adi Vivid tidak merinci lebih lanjut perihal hasil pemeriksaan terhadap Amanda Manopo, terkait dugaan promosi judi online.

"Perkembangan akan kami sampaikan kembali," ucapnya.

Amanda Manopo merupakan salah satu artis yang diperiksa terkait dugaaan promosi judi online.

Sebelumnya, Bareskrim Mabes Polri juga memeriksa Wulan Guritno dan Yuki Kato. Wulan diperiksa pada Selasa (19/10/2023) malam, sedangkan Yuki Kato diperiksa pada Sabtu (23/10/2023).

Bareskrim juga memeriksa Cupi Cupita pada 26 September 2023. Bareskrim Polri tengah fokus menangani kasus judi online. Bareskrim bahkan menandai para figur publik yang pernah mempromosikan situs judi online. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta