Putra Bungsu Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dirawat di Rumah Sakit, Suhu Tubuhnya Sempat Tembus 40 Derajat Celsius

Oleh biancamdThursday, 5th October 2023 | 15:15 WIB
Putra Bungsu Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dirawat di Rumah Sakit, Suhu Tubuhnya Sempat Tembus 40 Derajat Celsius
Cipung masuk rumah sakit. Foto: Instagram@raffinagita1717

PINUSI.COM - Rayyanza Malik Ahmad, anak bungsu pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, sedang dirawat di rumah sakit karena mengalami demam tinggi.

Kabar ini pertama kali diungkapkan oleh Raffi Ahmad dalam siaran langsung di akun Instagram-nya.

Raffi Ahmad menjelaskan, putra bungsunya yang akrab dipanggil Cipung itu mengalami demam hingga mencapai suhu tubuh 40 derajat Celsius.

Kondisi tersebut membuat Cipung harus segera dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis yang dibutuhkan.

"Sempat panas sampai 40 derajat, akhirnya dibawa ke rumah sakit ini. Dan kata dokter, harus dirawat," ujar Raffi Ahmad.

Meskipun Raffi Ahmad sangat prihatin dengan kondisi Cipung, dia mengungkapkan saat itu tidak dapat menemani Nagita Slavina saat membawa Cipung ke rumah sakit, karena memiliki komitmen pekerjaan yang harus dijalani. Namun, dia berharap Cipung segera pulih dan mendapatkan kesembuhan.

"Aku enggak ikut pergi karena aku habis ini ada pekerjaan lagi. Kita doakan, ya, semoga Cipung ini diberikan kesembuhan, ya, teman-teman," tambahnya.

Nagita mengungkapkan, Rayyanza tengah menjalani rontgen paru-paru. Namun, Nagita mengaku belum mengetahui pasti penyakit apa yang dialami putranya. Tetapi, Nagita menyebut adanya kemungkinan radang di paru Cipung.

"Ada radang di paru. Ini lagi dicari tahu. Cuma ini hasil PCR-nya belum keluar," ucapnya.

Kabar terbaru menunjukkan kondisi Cipung mulai membaik. Informasi ini disampaikan melalui unggahan Raffi Ahmad di Instagram Stories dan juga oleh pengasuh Rayyanza, Sus Rini. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 4 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 2 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 3 minutes ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | an hour ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | an hour ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | an hour ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 2 hours ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta