Beredar Video Lama Ucapan Ivan Gunawan Berlawanan dengan Penampilannya Sekarang, Netizen Sigap Menyerang

Oleh biancamdThursday, 12th October 2023 | 20:00 WIB
Beredar Video Lama Ucapan Ivan Gunawan Berlawanan dengan Penampilannya Sekarang, Netizen Sigap Menyerang
Ivan Gunawan kembali menjadi bahan perbincangan netizen. Foto: Instagram @ivan_gunawan

PINUSI.COM - Ivan Gunawan, perancang busana, pembawa acara televisi, model dan aktor Indonesia keturunan Jawa, Tionghoa, dan Belanda, kembali menjadi bahan perbincangan netizen.


Sebab, baru-baru ini beredar video lama Ivan Gunawan saat berperan sebagai waria yang bertobat dalam sebuah sinetron.


Dalam video tersebut, Ivan Gunawan yang masih muda terlihat memakai kemeja bergaris dan peci hitam. Ia juga mengucapkan kalimat yang mengutip hukum Islam tentang larangan laki-laki berdandan seperti wanita atau sebaliknya.

“Allah melaknat laki-laki yang berdandan seperti wanita, atau wanita yang berdandan seperti laki-laki,” kata Ivan Gunawan dalam video tersebut.

Video itu kemudian dibandingkan dengan penampilan Ivan Gunawan saat ini yang terkesan feminin.

Wajahnya yang mulus dan gesturnya yang lembut membuat banyak orang menilai ia tidak konsisten dengan ucapannya sendiri.

“Kok gitu sih, putri kecil ayah?” Tulis caption video yang diunggah oleh akun @gossip*** di Instagram.

Netizen pun ramai-ramai mengecam Ivan Gunawan karena dianggap menelan ludah sendiri. Mereka menyoroti perbedaan antara video lama dan penampilan Ivan Gunawan sekarang yang sangat kontras.

“Dia sendiri loh padahal yang bilang,” komentar akun @Intan***. “Makan ludah sendiri,” timpal akun @pwetty***.

Namun, tidak semua netizen menyerang Ivan Gunawan. Ada juga yang membela dan menghargai pilihan hidupnya.

Mereka mengatakan video lama itu hanyalah akting dan tidak ada hubungannya dengan kehidupan pribadi Ivan Gunawan.

“Diambil hikmahnya aja. Itu nasihatnya udah baik,” ujar akun @tia***. “Kak Igun ganteng banget ya dulu. Sekarang juga cantik kok. Yang penting bahagia aja,” tulis akun @rosya***.

Ivan Gunawan belum memberikan tanggapan apa pun terkait video lama yang viral itu. Ia sibuk mengurus bisnisnya di bidang fesyen dan hiburan. (*) 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta