Tiara Andini dan Verrell Bramasta Dikabarkan Dekat, Netizen Nilai Lebih Cocok Ketimbang dengan Alshad Ahmad

Oleh biancamdWednesday, 8th November 2023 | 18:00 WIB
Tiara Andini dan Verrell Bramasta Dikabarkan Dekat, Netizen Nilai Lebih Cocok Ketimbang dengan Alshad Ahmad
Tiara Andini dijodoh-jodohkan dengan Verrell Bramasta. Foto: Instagram@tiaraandini

PINUSI.COM - Tiara Andini, penyanyi jebolan Indonesian Idol X, tengah menjadi sorotan publik, karena hubungan asmaranya dengan Alshad Ahmad yang dikabarkan retak.

Namun, baru-baru ini Tiara Andini justru terlihat akrab dengan Verrell Bramasta, aktor dan model yang juga putra artis Venna Melinda.

Kedekatan Tiara Andini dan Verrell Bramasta terungkap dalam sebuah video yang diunggah oleh akun gosip @lambe_turah pada Minggu (5/11/2023).

Video tersebut memperlihatkan momen-momen saat Tiara Andini dan Verrell Bramasta berada di pesta ulang tahun Ashanty.

Dalam video tersebut, keduanya terlihat sedang asyik berbincang sambil saling menatap.

Ada pula momen ketika Tiara Andini tetap berdiri di samping Verrell Bramasta yang sedang berbincang dengan Denny Cagur dan istrinya, Shanty.

Bahkan, Tiara Andini juga sempat berdiri berdampingan dengan Verrell Bramasta, ketika foto bersama Ashanty dan tamu undangan lainnya.

Video yang berdurasi sekitar satu menit itu pun langsung menuai berbagai komentar dari netizen.

Banyak dari mereka yang menjodohkan Tiara Andini dan Verrell Bramasta yang dinilai lebih cocok daripada Alshad Ahmad. Alasannya, keduanya sama-sama beragama Islam, ganteng, dan cantik.

“Nah ini baru cocok yak,” kata @youremydes***.

“Titi yang ditatap, aku yang melting,” kata @cho***.

“Ini deh daripada yang kemarin,” kata akun netizen lainnya

Namun, ada juga netizen yang menilai Tiara Andini dan Verrell Bramasta hanya teman biasa.

Mereka menganggap keduanya tidak ada hubungan spesial dan hanya saling mengenal karena berada di lingkungan yang sama.

“Kan mereka sama-sama artis, pasti kenal lah. Jangan langsung dibuat gosip,” kata @nurul***.

“Tiara masih pacaran sama Alshad kok, jangan dibikin ribet. Verrell juga cuma temen,” kata @fira***.

Namun, saat ini belum adanya konfirmasi dari Tiara Andini maupun Verrell Bramasta terkait kabar kedekatan mereka. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 7 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 16 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 16 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta