Ammar Zoni Sudah Tiga Kali Tersandung Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Kemungkinan Jalani Rehabilitasi

Oleh sarahsalsabillaTuesday, 19th December 2023 | 18:00 WIB
Ammar Zoni Sudah Tiga Kali Tersandung Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Kemungkinan Jalani Rehabilitasi
Sudah kali ketiga Ammar tersandung kasus narkobaFoto: Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Ammar Zoni harus kembali berurusan dengan hukum, atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

Ironisnya, ini kali ketiga suami Irish Bella itu tersandung kasus narkoba.

Kapolres Jakarta Barat Kombes M Syahduddi mengatakan, barang bukti yang diamankan cukup untuk memidanakan Ammar.


Namun, mengingat Ammar adalah pemakai dan pecandu narkoba, kemungkinan dilakukan upaya untuk rehabilitasi.

 

"Berdasarkan barang bukti yang berhasil diamankan penyidik, khususnya narkotika jenis sabu seberat 4,36 gram, itu cukup untuk mempidanakan yang bersangkutan diproses secara hukum."

 

"Namun hasil penyelidikan Ammar Zoni ini adalah pemakai narkoba jenis sabu dan ganja."


"Sehingga mungkin selain proses pidana secara hukum, juga akan dilakukan upaya-upaya untuk merehabilitasi yang bersangkutan," sambung Syahduddi di Polres Metro Jakarta Barat, 15 Desember 2023.

 

Syahduddi melanjutkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pengadilan untuk dilakukan kegiatan yang direkomendasi, dan asesmen terhadap Ammar.

 

"Caranya kita berkordinasi dengan pihak pengadilan untuk dilakukan kegiatan rekomendasi dan juga asesmen terhadap yang bersangkutan. Dilakukan rehabilitasi pada masa proses hukum," tuturnya.

 

Namun menurut Syahduddi, direhab atau tidaknya bintang sinetron Ikatan Cinta iyi, kembali lagi kepada putusan pengadilan.

 

Ia juga memastikan proses hukum dilakukan hingga tuntas, mengingat ini sudah kali ketiga Ammar tersandung kasus narkoba.

 

"Apabila nanti ada pertimbangan terkait AZ perlu direhab atau tidak, sepenuhnya berdasarkan hasil putusan pengadilan."


"Di samping proses hukum tetap dilakukan secara tuntas," jelas Syahduddi. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 33 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 11 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta