NOAH Pamit dari Belantika Musik indonesia

Oleh ferdiWednesday, 3rd January 2024 | 17:30 WIB
NOAH Pamit dari Belantika Musik indonesia
Desas-desus grup band NOAH mundur dari belantika musik Indonesia tampaknya jadi kenyataan. Foto: Instagram@noah_site

PINUSI.COM - Desas-desus grup band NOAH mundur dari belantika musik Indonesia tampaknya jadi kenyataan.

Pengumuman itu disampaikan oleh Ariel Cs, dalam unggahan di Instagram milik NOAH yang dilihat pada Rabu (3/1/2024).

Berdasarkan unggahan yang dilihat, terlihat momen NOAH tengah latihan di sebuah studio rekaman.

Ada juga momen aksi pamggung mereka sampai bertemu para penggemar.

Dalam unggahan itu juga tertulis perjalanan NOAH sejak 2012 hingga 2023.

Semua dirangkum dalam video yang diiringi lagu Terbangun Sendiri.

Selamat Tahun Baru 2024 untuk kita semua.

Sahabat. Terima kasih untuk segala-galanya selama ini. Terima kasih atas setiap dukungannya terhadap karya-karya kami, bahkan terhadap setiap individu yang ada di NOAH.

Kami akan merindukan setiap apresiasi kalian dan kami akan selalu mengingatnya.

Terima kasih banyak untuk label kami, @musicastudios dan Ibu @indrawatiacin.

Terima kasih selalu mendukung kreativitas kami selama ini. Sehat selalu untuk kalian semua yang menjadi bagian PT Musica Studios.

Terima kasih banyak untuk tim management, additional players, tim produksi, tim kreatif dan tim dokumentasi kami selama ini, @benyo311 @mamadchristian@dwiwendha @chandrasamhari@rio_alief @lanlanstrangers@iwanroomseven @i.m_drums@tomhankzz @wahyupersonal@fnmahardhika @olegscbtr@nop_site @hafizhweda@josuasantosa @alfrindn@panjiokky @alvindenatal Semoga naik turunnya perjalanan kita dapat menjadi kenangan manis yang bisa kita ingat dikemudian hari.

Terima kasih banyak kepada seluruh partner, EO, Promotor, Media, Radio, TV dan lainnya. Terima kasih banyak.

Kami pamit. 
Dari kami @arielnoah , @lukmannoah , @dorfel_daveSampai jumpa lain waktu. Begitu isi tulisan band NOAH di Instagram.

Rumor bubarnya band NOAH sudah terdengar sejak lama. Namun, belum ada pihak yang membenarkan kabar tersebut.

Unggahan tersebut menjadi jawaban NOAH atas isu yang beredar.

Para fans pun rela berpisah dengan Ariel cs.

Mereka berjanji masih akan menunggu NOAH kembali.

Beberapa waktu lalu, Ariel sempat menegaskan dirinya akan vakum pada 2024.

Pengumuman itu terjadi saat NOAH tengah manggung di The Great Journey of NOAH di Lembang, Bandung, pada 16 September 2023.

"Iya (beneran hiatus), capek kita," kata Ariel di kawasan Kemayoran, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu.

Ariel menjelaskan, NOAH masih memiliki kontrak untuk manggung hingga Desember 2023.

Setelah semua kontrak sudah selesai, bandnya bakal mulai hiatus pada 2024.

"Kita paling terakhir itu Desember. Jadi, per Januari kita harusnya sudah enggak ada konser lagi."

"Eh, tapi ada satu lagi deh yang sudah kontrak sama itu satu. Enggak bisa di enggak adain," jelasnya.

"Tahun ini tuh jadwalnya padat banget. Pokoknya ini tujuannya demi menyegarkan otak kita, biar segar lagi, biar dapat refreshing," timpal David. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta