Sentil Pihak yang Menghakimi Penampilannya, Ivan Gunawan: Salatmu Sudah Lebih Bagus dari Salatku?

Oleh biancamdFriday, 12th January 2024 | 21:30 WIB
Sentil Pihak yang Menghakimi Penampilannya, Ivan Gunawan: Salatmu Sudah Lebih Bagus dari Salatku?
Ivan Gunawan menyentil pihak yang menghakimi penampilannya bak perempuan. Foto: Instagram@ivan_gunawan

PINUSI.COM - Ivan Gunawan, desainer dan presenter kondang, kembali menyerang balik pihak-pihak yang mengkritik penampilannya.

Lewat Instagram, ia mempertanyakan kualitas ibadah, sedekah, dan rasa syukur mereka yang menghakiminya.

Ia juga menegaskan tidak peduli dengan komentar negatif tentang gayanya.

Ivan Gunawan mengunggah sebuah foto dirinya yang sedang berpose dengan pakaian yang cukup feminin.

Dalam captionnya, ia menulis sebuah kalimat yang cukup menyindir.

“Teruntuk kalian yang pernah menghakimi aku dan penampilanku, silakan kalian berkaca apakah salatmu sudah lebih bagus dari salatku?” Tulisnya, dikutip pada Jumat (12/1/2024).

Ia juga menambahkan beberapa pertanyaan lain yang menohok.

“Apakah sedekahmu lebih ikhlas dari sedekahku? Apakah kamu sudah paham betul cara bersyukur?” Lanjutnya.

Ia mengaku tidak percaya hidup orang-orang yang menghakiminya sudah sempurna.

“Kalau hidup kalian sempurna, aku terima kamu, tetapi aku enggak yakin, mohon maaf,” imbuhnya.

Postingan Ivan Gunawan ini mendapat beragam reaksi dari netizen.

Ada yang mendukungnya, ada juga yang tetap mengkritiknya.

Beberapa netizen menilai penampilan Ivan Gunawan tidak sesuai norma agama dan budaya.

Penampilan Ivan Gunawan memang sering menjadi sorotan publik.

Baru-baru ini, ia mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), karena dianggap terlalu keperempuanan, saat menjadi presenter di acara Brownies.

Ia lantas memutuskan mundur dari acara tersebut. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 37 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 36 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in a minute
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 14 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta