Minta Hak Royalti Lagu yang Dibuat Virgoun, Inara Rusli : Terinspirasi dari Kehidupan Saya dan Anak-Anak

Oleh sarahsalsabillaMonday, 27th November 2023 | 11:00 WIB
Minta Hak Royalti Lagu yang Dibuat Virgoun, Inara Rusli : Terinspirasi dari Kehidupan Saya dan Anak-Anak
Inara Rusli menangkan royalti lagu sebagai harta bersama. Foto: PINUSI.COM/Arif Ferdian

PINUSI.COM - Inara Rusli menjelaskan alasan di balik keputusannya meminta hak royalti atas sejumlah lagu yang dinyanyikan oleh Virgoun.

Menurut Inara, langkah ini tidak diambil secara sembarangan.


Sebagai seorang ibu yang memiliki tiga anak, dia merasa perlu melakukan langkah-langkah tertentu sebelum mengambil langkah hukum ini.

 

"Dalam proses ini, saya tidak gegabah."


"Saya berkonsultasi dengan pengacara terlebih dahulu, untuk memastikan apakah saya memiliki dasar yang kuat untuk mengajukan gugatan terkait hak royalti lagu-lagu tersebut," ungkap Inara Rusli kepada wartawan di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

 

Setelah berkonsultasi, Inara merasa senang, karena langkahnya ini dapat menjadi preseden baru dalam dunia hukum di Indonesia.

 

"Pengacara saya menyatakan bahwa hak royalti lagu-lagu ini bisa diajukan dalam gugatan, dan jika dikabulkan, ini akan menjadi keputusan pertama di Indonesia," tambahnya.

 

Inara Rusli menyorot empat lagu spesifik yang diajukan untuk hak royalti, yaitu Surat Cinta untuk Starla, Bukti, Selamat Tinggal, dan Orang yang Sama.


Menurutnya, lagu-lagu tersebut terinspirasi dari kehidupan dirinya sendiri.

 

"Alasannya mengapa saya memilih keempat lagu ini, adalah karena pernyataan Virgoun di media yang menyatakan bahwa lagu-lagu tersebut terinspirasi dari kehidupan saya dan anak-anak," jelas Inara.

 

Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Barat memutuskan mengabulkan permintaan royalti atas beberapa lagu yang diciptakan oleh Virgoun, sebagai harta bersama.


Dengan keputusan ini, Inara berhak mendapatkan hak royalti dari lagu-lagu yang dia maksud. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta