Palworld Gemparkan Xbox Game Pass, Sejarah Terbesar dengan 7 Juta Pemain!

Oleh biancamdSaturday, 3rd February 2024 | 21:30 WIB
Palworld Gemparkan Xbox Game Pass, Sejarah Terbesar dengan 7 Juta Pemain!
Palworld jadi gim tersukses di Game Pass. Foto: Xbox

PINUSI.COM - Microsoft mengumumkan Palworld, gIm fenomenal dunia terbuka online, mencatat prestasi sebagai peluncuran gim pihak ketiga terbesar sepanjang sejarah Xbox Game Pass.

Dalam waktu 10 hari pertama di Xbox Game Preview, Palworld berhasil menarik perhatian lebih dari 7 juta pemain di berbagai platform, termasuk Xbox Series X/S, Xbox One, dan Windows PC.

Xbox tidak menyembunyikan kegembiraannya dalam pengumuman resmi, menyebut Palworld sebagai 'sweeper' dalam dunia gim, sejak peluncuran Early Access awal bulan ini.

Takuro Mizobe, CEO dari pengembang Pocketpair, berbagi kebahagiaan mereka atas respons positif dari para penggemar, dan berjanji untuk terus memperbarui dan meningkatkan pengalaman bermain bagi para 'Pal Tamers' di semua platform.

Palworld, sebagai gim dunia terbuka online, membawa pemain ke tanah misterius dengan kemampuan untuk menangkap lebih dari 100 Pal, monster dengan berbagai keterampilan, untuk bertempur dan bertahan hidup di dunia yang penuh tantangan.

Dengan ketersediaannya di Xbox Game Pass dan PC Game Pass, serta dapat dimainkan melalui Xbox Cloud Gaming (Beta) dengan keanggotaan Xbox Game Pass Ultimate, Palworld semakin menarik minat para gamer untuk menjelajahi petualangan epik ini.

"Ini baru permulaan bagi kita dan Palworld, dan umpan balik yang kami kumpulkan saat dalam Game Preview akan memungkinkan kami terus meningkatkan pengalaman untuk Pal Tamers di semua platform," ungkap Takuro Mizobe.

Dengan keberhasilannya yang spektakuler, Palworld kini menjadi sorotan utama dalam katalog Xbox Game Pass, menjanjikan petualangan tak terlupakan bagi para pemain yang siap menjelajahi dunia misterius yang penuh kejutan. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB