Gagal di Liverpool, Arthur Melo Gemilang Bersama Fiorentina

Oleh robbySaturday, 27th January 2024 | 23:00 WIB
Gagal di Liverpool, Arthur Melo Gemilang Bersama Fiorentina
Gelandang asal Brasil Arthur Melo kembali menunjukkan performa bagus bersama Fiorentina. Foto: X@ForzaJuveEN

PINUSI.COM - Gelandang asal Brazil Arthur Melo kembali menunjukkan performa bagus bersama Fiorentina, setelah mengalami kegagalan saat bermain untuk Liverpool

Meskipun awalnya diharapkan dapat memperkuat lini tengah The Reds setelah dipinjam dari Juventus pada musim panas 2022, Melo hanya berhasil tampil selama 13 menit di bawah arahan Jurgen Klopp.

Cedera panjang yang dialaminya setelah bermain dalam pertandingan melawan Napoli di Liga Champions, membuatnya kembali ke Juventus, di mana ia tidak masuk rencana pelatih Massimiliano Allegri pada musim 2023-2024.

Namun, nasib Melo berubah ketika ia dipinjamkan ke Fiorentina pada awal musim berikutnya.

Di Stadio Artemio Franchi, gelandang berusia 27 tahun tersebut berhasil menghidupkan kembali kariernya.

Melo tampil reguler dengan bermain dalam 29 pertandingan di berbagai kompetisi.

Meskipun belum mencetak gol, ia telah memberikan 2 assist.

Agen Melo, Federico Pastorello, sangat gembira dengan performa kliennya bersama Fiorentina, dan bahkan menyebutnya sebagai pemain terbaik di Italia saat ini.

"Saya merasa sangat bahagia untuk Arthur."

"Musim lalu adalah periode sulit baginya dari segala sudut pandang."

"Kepindahannya ke Liverpool pada akhir bursa transfer membuatnya kehilangan persiapan dan kemudian mengalami cedera parah."

"Fiorentina dengan cerdik melihat peluang ini, dan saat ini Arthur mungkin menjadi pemain terbaik di liga," tutur Pastorello dalam wawancara dengan media Italia Tuttosport. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta