Bersaing dengan Manchester United dan Aston Villa, Inter Milan Ikutu Berburu Kapten Napoli Giovanni Di Lorenzo

Oleh robbyThursday, 4th April 2024 | 22:00 WIB
Bersaing dengan Manchester United dan Aston Villa, Inter Milan Ikutu Berburu Kapten Napoli Giovanni Di Lorenzo
Inter turut memasukkan nama kapten Napoli Giovanni Di Lorenzo ke dalam daftar incaran mereka untuk musim panas ini. Foto: X@TheNapoliZone

PINUSI.COM - Berita terkini dari Italia menyebutkan, klub Serie A Inter Milan turut memasukkan nama kapten Napoli Giovanni Di Lorenzo, dalam daftar incaran mereka untuk musim panas ini.

Hal ini juga menambah daftar klub yang tertarik padanya, termasuk Manchester United dan Aston Villa dari Liga Primer Inggris.

Seorang jurnalis dan presenter di Radio Italia Kiss Kiss Valter de Maggio, membenarkan minat dari Manchester United dan Aston Villa terhadap Di Lorenzo. 

Ia juga menambahkan, Inter sangat berkeinginan mendapatkan tanda tangan pemain berumur 30 tahun tersebut.

CEO Inter Beppe Marotta dikabarkan telah menghubungi agen pemain tersebut.

"Dari apa yang dilaporkan oleh rekan kami di Il Mattino, ada dua klub Inggris yang menunjukkan minat, dan saya dapat mengonfirmasi ini."

"Menjelang musim ini, klub akan melakukan penilaian, namun pemain juga akan memiliki pandangan mereka."

"Zielinski mungkin tidak akan menjadi satu-satunya yang bergabung dengan Inter, karena mereka juga sangat ingin mendapatkan Di Lorenzo."

"Marotta telah memulai tindakan bersama agen pemain," tutur de Maggio, seperti dikutip dari situs football italia.

Selain itu, media Amerika TMW melaporkan, Inter bersiap memulai pembicaraan dengan Di Lorenzo dalam beberapa minggu mendatang.

Pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut telah tampil dalam total 223 pertandingan di semua kompetisi untuk Partenopei, sejak kedatangannya dari Empoli pada 2019, dengan 167 penampilan di Serie A.

Meskipun Napoli menghadapi musim yang menantang dengan pergantian tiga pelatih, yaitu Rudi Garcia, Walter Mazzarri, dan Francesco Calzona, Di Lorenzo tetap menunjukkan performa yang konsisten secara individu, dengan mencetak dua gol dan memberikan tujuh assist dari 40 pertandingan di musim ini. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta