Adrien Rabiot Pilih Setia Bersama Juventus, Arsenal dan Liverpool Gigit Jari

Oleh robbyTuesday, 5th March 2024 | 22:00 WIB
Adrien Rabiot Pilih Setia Bersama Juventus, Arsenal dan Liverpool Gigit Jari
Upaya klub Premier League, Arsenal dan Liverpool untuk merekrut gelandang Juventus, Adrien Rabiot pada musim panas mendatang tampaknya akan berakhir dengan kegagalan karena pemain 28 tahun tersebut dilaporkan telah memutuskan untuk tetap bertahan di Bianconeri. (Foto: X.com/@FabrizioRomano)

PINUSI.COM - Upaya Arsenal dan Liverpool merekrut gelandang Juventus Adrien Rabiot pada musim panas mendatang, tampaknya akan berakhir dengan kegagalan, karena pemain berusia 28 tahun tersebut dilaporkan memutuskan tetap bertahan di Bianconeri.

Spekulasi seputar masa depan Rabiot telah menjadi topik hangat dalam beberapa bulan terakhir, terutama karena kontraknya dengan Juventus akan berakhir pada musim panas ini.

Sejumlah klub menunjukkan minat pada pemain ini. Arsenal dan Liverpool termasuk di antaranya, terutama setelah penampilan apik Rabiot bersama Juventus.

Menurut jurnalis sepak bola asal Italia Fabrizio Romano dalam tulisannya di media Inggris Caught Offside, Arsenal dan Liverpool tampaknya harus menelan pil pahit, karena Rabiot telah memutuskan tidak pindah dari Juventus.

Romano juga mengatakan, Rabiot saat ini lebih memilih memperpanjang kontraknya dengan Juventus. 

Rabiot dilaporkan merasa nyaman dengan kehidupannya di Turin, dan senang dengan kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Massimiliano Allegri.

Dengan begitu, prioritas Rabiot adalah untuk berbicara dengan Juventus mengenai perpanjangan kontraknya, bukan dengan klub lain yang tertarik padanya.

Meskipun demikian, laporan dari Italia menunjukkan masih ada peluang bagi Arsenal dan Liverpool untuk merekrut Rabiot.

Hal ini karena Rabiot meminta gaji yang tinggi kepada Juventus, sementara kondisi keuangan klub tersebut tidak memungkinkan memenuhi permintaannya.

Jika Rabiot dan Juventus tidak mencapai kesepakatan mengenai gaji, maka Arsenal dan Liverpool dapat menjadi pilihan bagi sang gelandang. 

Rabiot masih memberikan kontribusi signifikan bagi Juventus musim ini, dengan mencetak empat gol dan memberikan tiga assist dalam 22 penampilannya di Serie A. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta