Paulo Dybala Bilang Para Pemain AS Roma Diuntungkan dengan Kehadiran Daniele De Rossi

Oleh robbyThursday, 11th April 2024 | 22:00 WIB
Paulo Dybala Bilang Para Pemain AS Roma Diuntungkan dengan Kehadiran Daniele De Rossi
Paulo Dybala memastikan kedatangan Daniele De Rossi memberikan keuntungan bagi para pemain AS Roma. Foto: X@CBSSportsGolazo

PINUSI.COM - Gelandang serang Argentina Paulo Dybala memastikan kedatangan Daniele De Rossi memberikan keuntungan bagi para pemain AS Roma.

Dia berharap De Rossi akan tetap menjadi pelatih mereka, menjelang pertandingan besar perempat final Coppa Italia melawan AC Milan.

Meskipun pertemuan ini menjadi pertama kalinya kedua tim bertemu di Eropa, mereka sudah lama menjadi rival di Serie A dan Coppa Italia.

Dybala menyatakan dalam konferensi pers, tim mereka sedang mengalami momentum positif dengan penuh keyakinan, terutama setelah kemenangan dalam derbi, yang membantu mereka menyapkan diri dengan lebih baik dan lebih santai, untuk pertandingan besar melawan Rossoneri.

Dybala menilai, De Rossi memiliki kemampuan mencapai tingkat sukses yang pernah diraih oleh pelatih-pelatih sebelumnya, Max Allegri dan Jose Mourinho, berdasarkan cara kerjanya sehari-hari dan pengaruhnya terhadap pemain.

"Dibandingkan dengan pelatih-pelatih lain yang pernah bekerja sama dengan saya, Daniele baru saja memulai, karena pelatih saya sebelumnya adalah Max Allegri dan Jose Mourinho, yang telah memenangkan banyak trofi."

"Namun, melihat cara dia bekerja setiap hari, apa yang dia berikan kepada para pemain, bagaimana dia membangkitkan antusiasme, itu menunjukkan dia memiliki apa yang diperlukan untuk mencapai level Allegri dan Mourinho," ulas Dybala saat konferensi pers.

Ketika ditanya mengenai masa depan, baik dirinya maupun De Rossi, Dybala menyatakan mereka semua senang dengan kinerja De Rossi dan ingin terus bekerja bersamanya, meskipun keputusan akhir bergantung pada klub.

Dybala juga menekankan pentingnya fokus pada pertandingan besar yang akan datang daripada membicarakan hal-hal lain.

"Bagi saya, saya perlu berbicara dengan klub dan memahami rencana mereka di masa depan, tetapi ini bukan saat yang tepat untuk itu."

"Kami memiliki laga-laga besar yang akan datang, semua orang tahu kompetisi apa yang kami inginkan musim depan," tegasnya. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 2 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 20 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 21 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta