Erick Thohir Puji Semangat Garuda Muda yang Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23 2023 Lewat Drama Adu Penalti

Oleh robbyFriday, 26th April 2024 | 17:00 WIB
Erick Thohir Puji Semangat Garuda Muda yang Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23 2023 Lewat Drama Adu Penalti
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan rasa syukur dan kebanggaan yang mendalam terhadap prestasi Timnas Indonesia, yang berhasil melangkah ke babak semifinal Piala Asia U-23. Foto: PSSI

PINUSI.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan rasa syukur dan kebanggaan yang mendalam, atas prestasi Timnas Indonesia yang berhasil melangkah ke babak semifinal Piala Asia U-23, setelah mengalahkan Korea Selatan di babak perempat final, Jumat (26/4/2024).

Dalam drama adu penalti yang berakhir dengan skor 11-10, setelah kedudukan imbang 2-2 pada waktu normal dan tambahan, Garuda Muda dinilai telah mencatatkan sejarah baru dalam sepak bola Indonesia, dengan penampilannya yang membanggakan.

Erick Thohir menilai, perjuangan tim ini bukan hanya membuka halaman baru dalam sejarah sepak bola nasional, tetapi juga semakin mendekatkan tim ke peluang berpartisipasi di Olimpiade Paris 2024.

Erick Thohir, yang turut menyaksikan langsung pertandingan tersebut, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, karena telah berjuang dengan gigih dan menunjukkan dedikasi yang tinggi.

"Alhamdulillah, saya menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa."

"Serta kebanggaan kepada semua pemain, pelatih, official, dan seluruh timnas yang telah menampilkan performa luar biasa dan terus menorehkan sejarah baru untuk sepak bola Indonesia."

"Generasi penerus yang gemilang ini telah menunjukkan semangat juang yang tinggi, kekuatan mental yang kokoh, dan memberikan kontribusi terbaik untuk negeri ini. Terima kasih," tutur Erick.

Ketua Umum PSSI itu juga menyoroti momen ketika Indonesia sempat dikejutkan oleh gol awal dari Korea Selatan, yang kemudian dibatalkan oleh wasit, setelah pemeriksaan VAR menunjukkan adanya offside.

Dengan gol pembuka dari Rafael Struick dan gol kedua tepat sebelum jeda babak pertama, Timnas Indonesia terlihat kuat.

Meski Korea Selatan sempat menyamakan kedudukan, Erick Thohir mengapresiasi kedisiplinan, mental yang tangguh, dan motivasi tinggi dari tim yang memungkinkan mereka bermain tanpa beban.

"Momentum kemenangan ini seharusnya menjadi modal penting bagi timnas, untuk terus maju ke babak selanjutnya dan bahkan hingga ke final."

"Saya mengajak kepada seluruh masyarakat dan penggemar sepak bola untuk terus memberikan dukungan kepada tim, dan berharap dapat mencapai tujuan lebih tinggi lagi di masa depan," imbuhnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta