Bawa Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23, Shin Tae-yong: Perasaan Saya Campur Aduk

Oleh robbyFriday, 26th April 2024 | 18:00 WIB
Bawa Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23, Shin Tae-yong: Perasaan Saya Campur Aduk
Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong telah menunjukkan keahliannya yang profesional dan membuat strategi yang efektif dan terbukti berhasil mengeliminasi negaranya sendiri di perempat final Piala Asia U-23 yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada hari Jumat (26/4/2024). Foto: PSSI

PINUSI.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengeliminasi negaranya sendiri, Korea Selatan, pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Pada konferensi pers sebelum pertandingan, Shin mengakui pertandingan ini akan menjadi tantangan besar, karena untuk pertama kalinya ia menghadapi negara asalnya sebagai pelatih tim lain.

Meskipun berat, Shin berhasil mengatasi kebimbangannya, dan menyiapkan taktik matang untuk menghadapi Korea Selatan.

"Perasaan saya campur aduk, saya senang dan bahagia."

"Tetapi di sisi lain, saya juga merasa sedih dan ini sulit."

"Kita harus menentukan pemenang, dan sekarang saya bertanggung jawab untuk membawa tim Indonesia ke puncak," ujar pelatih berusia 53 tahun itu setelah pertandingan.

Shin Tae-yong juga menyatakan, kemenangan ini meningkatkan kepercayaan diri tim, membuatnya optimis mencapai final bukan lagi sekadar mimpi.

"Kami tidak boleh mengatakan tidak mungkin untuk memenangkan kejuaraan."

"Kami yakin bisa mencapai final, yang telah meningkatkan kepercayaan diri kami, dan membuktikan kami mampu bersaing di empat besar," imbuhnya.

Selanjutnya, skuad Garuda Muda akan berhadapan dengan Uzbekistan atau Arab Saudi di semifinal Piala Asia U23 2024, yang akan berlangsung pada Senin (29/4/2024) pekan depan. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 4 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 3 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in an hour
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta