Maarten Paes Sah Jadi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Oleh robbyThursday, 2nd May 2024 | 11:00 WIB
Maarten Paes Sah Jadi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kiper FC Dallas Maarten Paes menjadi warga negara Indonesia (WNI), setelah bersumpah di Jakarta pada Selasa (30/4/2024). Foto: X@erickthohir

PINUSI.COM - Maarten Paeskiper klub MLS FC Dallas, menjadi warga negara Indonesia (WNI), setelah bersumpah di Jakarta pada Selasa (30/4/2024).

Upacara sumpah dilangsungkan di Kantor Wilayah Kemenkumham Jakarta, dipimpin R Andika Dwi Prasetya.

Maarten Paes memiliki keturunan Indonesia dari neneknya yang berasal dari Kediri, Jawa Timur.

Di hari yang sama, Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu tiga pemain keturunan di Jakarta, termasuk Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk.

Erick menyatakan, Raven dan Verdonk juga akan menjalani proses naturalisasi.

Setelah tiba dari Doha, Erick mengungkapkan kegembiraannya, karena Maarten Paes menjadi WNI.

Dia menambahkan, Calvin Verdonk dari NEC Nijmegen dan Jens Raven dari FC Dordrecht sedang dalam proses naturalisasi.

Maarten Paes mengungkapkan kegembiraan dan kebanggaannya menjadi WNI, menyebutnya sebagai momen bersejarah dan bahagia yang ingin ia bagikan dengan masyarakat Indonesia.

Dia berambisi besar membawa tim nasional ke Piala Dunia 2026, dan berharap dapat memberikan dampak positif baik di dalam maupun luar lapangan.

"Saya sangat bangga. Ini adalah momen besar (bersejarah) bagi saya."

"Momen yang membahagiakan untuk dibagi bersama masyarakat Indonesia, saya sangat bangga dan tidak sabar untuk memulai bermain (bersama timnas Indonesia)."

"Semuanya sudah jelas untuk Juni nanti (Kualifikasi Piala Dunia 2026)."

"Saya rasa bangsa ini layak untuk berada di Piala Dunia, dan itu adalah target utama saya, dan bermain sebanyak mungkin."

"Serta memberikan dampak (bagi timnas) di dalam dan di luar lapangan."

"Karena saya juga ingin menjadi contoh (teladan) bagi generasi yang lebih muda," tutur Paes.

Pemain berusia 25 tahun itu juga memuji para penggemar sepak bola di Indonesia, dengan mengakui kesetiaan dan semangat mereka, khususnya selama Piala Asia U-23 2024.

Sebagai rekomendasi dari Shin Tae Yong, Paes mulai menjalani naturalisasi bersama dua pemain lain di awal Maret 2024.

Dia diharapkan dapat memperkuat Timnas Indonesia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina di Jakarta pada Juni mendatang. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta