Unai Emery Ingin Reuni dengan Matteo Guendouzi di Aston Villa

Oleh robbyThursday, 30th May 2024 | 21:00 WIB
Unai Emery Ingin Reuni dengan Matteo Guendouzi di Aston Villa
Manajer Aston Villa Unai Emery dikabarkan ingin reuni dengan gelandang Lazio Matteo Guendouzi. Foto: X@La_Minute_Foot

PINUSI.COM - Pihak gelandang Lazio Matteo Guendouzi mengungkapkan kepada Corriere dello Sport, pelatih Unai Emery ingin reuni dengan gelandang Timnas Prancis tersebut di klub Premier League Aston Villa, pada musim panas ini.

Pemain berusia 25 tahun tersebut diperkirakan akan meninggalkan Biancocelesti, setelah hanya satu musim, karena ketidakpuasannya dengan pelatih baru, Igor Tudor.

Guendouzi kehilangan posisinya sebagai starter, sejak pelatih asal Kroasia itu ditunjuk pada Bulan Maret.

Media Italia tersebut mengonfirmasi, mantan pemain Arsenal itu sedang dalam proses transfer senilai 30 juta Euro.

Menurut laporan tersebut, The Lions sangat tertarik pada Guendouzi, dan agen Guendouzi menyatakan Emery ingin membawa gelandang Lazio itu ke Aston Villa.

Media tersebut juga melaporkan, anggota rombongan Guendouzi mengatakan negosiasi belum mencapai tahap lanjut, tetapi kondisinya memungkinkan untuk kemajuan dalam dua minggu mendatang.

Emery dilaporkan sangat ingin membawa Guendouzi kembali ke Premier League. 

Gelandang asal Prancis ini bergabung dengan Lazio dengan nilai transfer 18 juta Euro dari klub Ligue 1 Olympique Marseille pada musim panas lalu, dan menyelesaikan musim pertamanya di Serie A dengan dua gol dan tiga assist dalam 33 pertandingan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta