Manchester City Bidik Kiper Pilihan Ketiga Lazio

Oleh wisnuhasanuddinThursday, 9th May 2024 | 17:00 WIB
Manchester City Bidik Kiper Pilihan Ketiga Lazio
Penjaga gawang Lazio Christos Mandas masuk radar Manchester City. Foto: INSTAGRAM@fathyomar

PINUSI.COMPenjaga gawang Lazio Christos Mandas masuk radar Manchester City.

Diego Tavano, agen Christos Mandas, mengatakan ada yang berminat dengan Mandas, karena penampilannya yang cukup apik.

Mandas, yang didatangkan dari OFI Crete dengan biaya transfer €1.3 juta pada hari terakhir bursa transfer September 2023, awalnya hanya dijadikan pilihan ketiga.

Namun, pasca-Ivan Provedel mengalami cedera pada pergelangan kaki, serta kondisi Luigi Sepe yang tidak 100 persen prima, pelatih Igor Tudor pun memberi kesempatan kepada Mandas untuk menjaga gawang Lazio.

Saat menjalani delapan pertandingan Serie A, Mandas menunjukkan performa yang bagus, dengan melakukan empat clean sheet.

Tavano pun menegaskan, Mandas layak untuk pembicaraan ulang kontrak. 

"Kami perlu duduk bersama Lazio untuk membahas ulang kontrak, karena semuanya dilakukan sangat cepat dan dengan pemikiran dia adalah kiper pilihan ketiga."

"Pasti kami akan membahasnya. Ada juga minat dari luar negeri, dan kami akan membicarakannya dengan klub," ujar Tavano.

Menurut Tavano, Mandas sangat terobsesi menjadi pemain terbaik dunia, hingga ia terus berlatih.

"Dia sangat responsif sebagai penjaga gawang, menganggap olahraga ini sebagai obsesi, dan ingin menjadi salah satu yang terbaik di dunia."

"Saya pikir predisposisi itu bisa membuat perbedaan."

"Dia juga baik dengan kakinya, dan terlibat dalam bermain dari belakang," papar Tavano. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta