Menang Telak 3-0! Skuad Garuda Pecahkan Kutukan Stadion My Dinh Vietnam

Oleh robbyWednesday, 27th March 2024 | 15:30 WIB
Menang Telak 3-0! Skuad Garuda Pecahkan Kutukan Stadion My Dinh Vietnam
Kutukan yang menghantui Timnas Indonesia ketika bermain di Stadion My Dinh, Hanoi, akhirnya terpecahkan. Foto: pssi.org

PINUSI.COM - Kutukan yang menghantui Timnas Indonesia ketika bermain di Stadion My Dinh, Hanoi, selama dua dekade, akhirnya terpecahkan.

Dalam pertandingan di stadion kebanggaan Vietnam tersebut, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan tim berjuluk The Golden Star Warriors itu dengan skor 3-0, pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia,Selasa (26/3/2024).

Tiga gol yang dicetak oleh anak asuh dari Shin Tae-yong ini datang melalui sundulan Jay Idzes pada menit ke-9, solo run indah oleh Ragnar Oratmangoen pada menit 24, dan sundulan Ramadhan Sananta pada menit 90+8.

Kunjungan ke Stadion My Dinh sering kali menjadi tantangan besar bagi Indonesia.

Terakhir kali Indonesia meraih kemenangan di sana adalah pada 11 Desember 2004, pada ajang Piala Tiger yang kemudian menjadi Piala AFF.

Kala itu, Indonesia memenangkan pertandingan dengan skor 3-0, berkat gol-gol dari Mauly Lessy, Boaz Solossa, dan Ilham Jayakesuma.

Setelah itu, Indonesia dua kali mengalami kekalahan dan empat kali bermain imbang di stadion tersebut.

Dengan kemenangan ini, skuad Garuda berhasil mengumpulkan total 7 poin dan menempati posisi kedua setelah meraih dua kemenangan, satu kali seri, dan satu kali kekalahan.

Posisi pertama ditempati oleh Irak setelah mengalahkan Filipina dengan skor telak 5-0 di Manila, dengan mengumpulkan total 12 poin.

Sementara, Filipina berada di posisi terbawah dengan hanya mengumpulkan 1 poin.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan melakoni dua pertandingan melawan Irak dan Filipina pada tanggal 6 dan 11 April mendatang.

Kedua pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Posisi satu dan dua di grup ini akan melaju ke putaran ketiga, yang rencananya akan diadakan pada Bulan September mendatang. 

Indonesia hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan lolos ke putaran ketiga, serta meraih tiket ke Piala Asia 2027. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 39 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 17 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 16 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 20 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 35 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta