Ungguli Stefano Pioli dan Gian Piero Gasperini, Antonio Conte Jadi Kandidat Utama Pelatih Napoli

Oleh robbyTuesday, 14th May 2024 | 00:01 WIB
Ungguli Stefano Pioli dan Gian Piero Gasperini, Antonio Conte Jadi Kandidat Utama Pelatih Napoli
Antonio Conte kembali dikabarkan menjadi kandidat terdepan untuk posisi pelatih Napoli. Foto: X@SerieA_Lawas

PINUSI.COM - Laporan terbaru menyebutkan, pelatih asal Italia Antonio Conte, kembali menjadi kandidat terdepan untuk posisi pelatih klub Serie A,Napoli, melampaui Stefano Pioli, Vincenzo Italiano, dan Gian Piero Gasperini.

Setelah kekalahan kandang 2-0 dari Bologna, Napoli menghadapi tantangan berat untuk lolos ke Conference League, sehingga Presiden klub Aurelio De Laurentiis mempertimbangkan pembangunan kembali atau merombak skuad.

Pelatih berusia 54 tahun itu dinilai memiliki kemampuan untuk menghidupkan kembali semangat tim yang saat ini lesu dan lemah secara mental.

Meskipun sempat dianggap kurang cocok karena tuntutan gajinya yang tinggi, Conte kini dianggap sebagai pilihan utama.

Di sisi lain, pelatih klub Serie A Atalanta Gasperini, dianggap ideal oleh De Laurentiis, tetapi tampaknya akan tetap bersama La Dea setelah membawa timnya ke final Liga Eropa dan Coppa Italia.

Sedangkan Pioli dan Italiano, yang akan meninggalkan Rossoneri dan La Viola di akhir musim, tetap sebagai opsi alternatif bagi Gli Azzurri.

Menurut laporan dari media Italia Sportitalia, Conte terbuka untuk pindah ke Napoli, namun semua tergantung pada kemauan dari sang presiden De Laurentiis, untuk memenuhi permintaan gaji tahunan Conte sebesar 7 juta Euro, ditambah bonus dan biaya struktur yang tidak terhindarkan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta