Cuma Kerja Kurang dari Tiga Bulan, Igor Tudor Mundur Sebagai Pelatih Lazio

Oleh robbyThursday, 6th June 2024 | 21:00 WIB
Cuma Kerja Kurang dari Tiga Bulan, Igor Tudor Mundur Sebagai Pelatih Lazio
Pelatih asal Kroasia, Igor Tudor resmi mengundurkan diri dari posisinya sebagai pelatih kepala klub Serie A, Lazio, kurang dari tiga bulan setelah menggantikan Maurizio Sarri, yang juga mundur pada bulan Maret lalu. Foto: X.com/@OfficialSSLazio

PINUSI.COM - Igor Tudor mengundurkan diri dari posisinya sebagai pelatih kepala klub Serie A Lazio, kurang dari tiga bulan setelah menggantikan Maurizio Sarri, yang juga mundur pada Maret lalu.

Sky Sport Italia dan beberapa media Italia lainnya melaporkan, pelatih berusia 46 tahun tersebut akan menjelaskan alasannya dalam konferensi pers terakhir pada Jumat waktu Italia. 

Media Italia itu juga melaporkan, terdapat perbedaan visi yang relevan antara Lazio dan pelatih asal Kroasia itu, sehingga membuatnya memilih berhenti.

Tudor diperkirakan  akan mengumumkan pengunduran dirinya dalam konferensi pers pada Jumat waktu Italia.

Tudor berada di Roma pada awal pekan ini, dan bertemu para direktur klub pada Selasa waktu Italia, kemungkinan besar untuk membahas masa depannya dengan klub.

Sky juga menyebutkan, Lazio sedang mempertimbangkan pengganti Tudor, dengan Pelatih Hellas Verona Marco Baroni, sebagai kandidat terdepan.

Baroni juga dilaporkan telah berbicara dengan Biancorossi, setelah Raffaele Palladino pindah ke La Viola.

Tudor ditunjuk menggantikan Maurizio Sarri dengan sisa musim lebih dari dua bulan.

Pendahulunya mengundurkan diri pada Bulan Maret, setelah mengalami empat kekalahan, termasuk di babak 16 besar Liga Champions oleh Bayern Munchen

Pelatih tersebut menandatangani kontrak satu setengah tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun, yang berarti ia akan mengakhiri kontraknya satu tahun lebih awal.

Sejak penunjukannya di Biancocelesti, Tudor telah memimpin 11 pertandingan kompetitif, dengan mencatatkan enam kemenangan, tiga hasil imbang, dan dua kekalahan.

Ia berhasil membawa timnya lolos ke babak kualifikasi Liga Europa edisi 2024-25. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta