Lebih dari 2.000 Penggemar Inter Berkumpul di Tempat Latihan untuk Dukung Nerazzurri Raih Scudetto Saat Lawan AC Milan

Oleh robbyMonday, 22nd April 2024 | 22:00 WIB
Lebih dari 2.000 Penggemar Inter Berkumpul di Tempat Latihan untuk Dukung Nerazzurri Raih Scudetto Saat Lawan AC Milan
Simone Inzaghi dan pemain Inter Milan akan bertemu dengan lebih dari 2.000 penggemar yang berkumpul di luar fasilitas latihan mereka, untuk memberi dukungan sebelum derbi penting melawan AC Milan. Foto: X@FansNerazzurri

PINUSI.COM - Manajer Inter Milan Simone Inzaghi bersama para anak asuhnya, akan bertemu lebih dari 2.000 penggemar yang berkumpul di luar fasilitas latihan mereka, untuk memberi dukungan sebelum derbi penting melawan AC Milan.

Pertandingan Derby della Madonnina ini akan berlangsung di San Siro pada Selasa (23/4/2024) pukul 01.45 WIB.

Karena secara teknis ini merupakan pertandingan kandang Milan, jumlah tiket yang tersedia untuk penggemar Inter terbatas.

Namun, kemenangan dalam pertandingan ini akan cukup bagi Nerazzurri untuk mengamankan Scudetto malam itu juga.

Antusiasme di kalangan penggemar sangat tinggi, terlihat dari lebih dari 2.000 orang yang berkumpul dengan membawa spanduk, bendera besar, dan kembang api di luar gerbang pusat latihan Appiano Gentile, Lombardia, Italia.

Menurut laporan media Sky Sport Italia, situasi tersebut bahkan membuat bek sayap Nerazzurri Denzel Dumfries terlambat, karena tak bisa melewati kerumunan dan terpaksa memarkir mobilnya dan berjalan kaki.

Setelah sesi latihan, Inzaghi dan para pemainnya mendekati gerbang untuk berinteraksi dengan para penggemar, dan mengucapkan terima kasih atas dukungan mereka.

Kemenangan akan mendekatkan Inter ke gelar Serie A ke-20, yang akan memungkinkan mereka menambahkan bintang kedua di jersey mereka, sebuah simbol yang sudah mulai banyak ditampilkan oleh penggemar dalam bentuk bendera. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta