Diburu Napoli, Romelu Lukaku Ingin Pulang ke Anderlecht

Oleh robbyFriday, 7th June 2024 | 00:01 WIB
Diburu Napoli, Romelu Lukaku Ingin Pulang ke Anderlecht
Romelu Lukaku ingin kembali ke klub asalnya, RSC Anderlecht. Foto: X@DeadlineDayLive

PINUSI.COM - Striker Timnas Belgia Romelu Lukaku berbicara mengenai masa depannya, yang ingin kembali ke klub asalnya, RSC Anderlecht.

Sementara klub Serie A Napoli menginginkannya, dan merupakan sebuah permintaan klub Premier League Chelsea kepada sang pelatih Antonio Conte.

"Anderlecht? Kepulangan itu pasti akan terjadi, lebih cepat dari yang Anda kira."

"Saya merindukan ibu saya, anak-anak saya."

"Saya meninggalkan negara saya saat berusia 18 tahun," ujar pemain berusia 31 tahun tersebut, dalam sebuah wawancara dengan media Belgia RTLsports

Namun, Lukaku mengaku masih terlalu dini kembali ke klub tempat ia tumbuh sebagai pemain sepak bola.

Di sisi lain, menurut laporan dari pakar transfer sepak bola asal Italia Fabrizio Romano, Partenopei tertarik pada striker Timnas Belgia ini.

Chelsea tidak berniat meminjamkan Lukaku lagi, dan sudah mengetahui ketertarikan dari pelatih baru Napoli Antonio Conte.

Ada kontak awal antara keduanya saat mereka masih di Nerazzurri.

The Blues menetapkan harga 38 juta Pounds untuk penjualan langsung Lukaku, dan Napoli terus memantau situasi ini dengan penuh minat, mengingat Lukaku masuk dalam daftar kandidat untuk menggantikan Osimhen. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 30 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 16 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 39 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 39 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta