Indonesia Kalah 2-0 dari Irak, Asnawi Mangkualam Kritisi Kondisi Rumput SUGBK

Oleh fauzifFriday, 7th June 2024 | 18:00 WIB
Indonesia Kalah 2-0 dari Irak, Asnawi Mangkualam Kritisi Kondisi Rumput SUGBK
Asnawi Mangkualam Bahar (kanan) mengeluhkan kondisi lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno. Foto: Instagram@asnawi_bhr

PINUSI.COMAsnawi Mangkualam Bahar, bek kanan Timnas Indonesia, berbagi pandangannya mengenai hasil yang kurang memuaskan saat pertandingan melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), kemarin.

Asnawi, yang dimainkan sebagai pemain pengganti oleh Shin Tae-yong di babak kedua, mengungkapkan salah satu faktor yang mempengaruhi hasil pertandingan, yakni kondisi lapangan yang buruk.

Pemain yang saat ini memperkuat klub Thailand Port FC tersebut menyatakan, ia sebenarnya berharap kondisi lapangan akan lebih baik, dibandingkan dengan laga terakhir Timnas Indonesia melawan Vietnam pada Maret 2024.

"Kondisi lapangan hari ini kurang bagus."

"Memang sudah diwanti-wanti beberapa minggu sebelumnya kalau kita main di Stadion Utama Gelora Bung Karno, kita berharap (kondisi lapangan) jauh lebih baik dari pertandingan sebelumnya melawan Vietnam," ujar Asnawi Mangkualam, saat konferensi pers seusai laga di SUGBK, Jakarta, Kamis (6/6/2024) malam WIB.

Saat melawan Vietnam, kondisi rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) memang menjadi sorotan.

Sebab, beberapa waktu sebelum pertandingan, stadion tersebut digunakan untuk berbagai acara non-sepak bola yang mengharuskan penutupan lapangan.

Meski proses pemulihan sudah dimulai beberapa bulan sebelum Timnas Indonesia kembali bertanding, kondisi rumput tetap belum pulih sepenuhnya.

Kondisi serupa terjadi menjelang pertandingan melawan Irak.

Pada 18 Mei 2024, SUGBK digunakan untuk konser NCT Dream, sehingga pemulihan rumput hanya dilakukan dalam waktu sedikit lebih dari dua minggu.

Asnawi Mangkualam mengakui proses pemulihan rumput dan kondisi lapangan belum maksimal saat laga melawan Irak, dan hal ini dianggap berdampak pada pergerakan pemain di lapangan.

"Memang ada perubahan (untuk kondisi lapangan), tapi tidak jauh berbeda."

"Beberapa struktur lapangan yang tidak rata masih ada, dan cukp berpengaruh bagi para pemain," ulas Asnawi Mangkualam.

Timnas Indonesia menjamu Irak pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pada laga yang digelar Kamis (6/6/2024), tuan rumah kalah 0-2 lewat gol penalti Ayman Hussein (54') dan Ali Jassim (86'). (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 28 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 18 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 41 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 41 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta