Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Timnas Indonesia U-23 Agar Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Oleh fauzifWednesday, 24th April 2024 | 14:30 WIB
Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Timnas Indonesia U-23 Agar Lolos ke Olimpiade Paris 2024
Indonesia bakal menghadapi Korea Selatan U-23 di permepat final Piala Asia U-23 2024. Foto: Instagram@nandoariiiss

PINUSI.COMTimnas Indonesia U-23 masih berpeluang berpartisipasi di Olimpiade Paris 2024.

Untuk mencapai hal tersebut, Garuda Muda perlu memenuhi beberapa syarat.

Olimpiade Paris 2024 menawarkan tiga slot otomatis bagi tim dari zona Asia, melalui Piala Asia U-23 2024.

Sebuah slot tambahan akan diperebutkan melalui playoff antar-konfederasi, yang melibatkan peringkat keempat Piala Asia U-23 2024 dan peringkat dari Piala Afrika U-23 2023.

Saat ini, Timnas Indonesia U-23  mencapai babak perempat final Piala Asia U-23 2024, mempertahankan asa mereka lolos ke Olimpiade.

Untuk mengamankan tiket ke Paris, skuad asuhan Shin Tae-yong harus berusaha mencapai semifinal turnamen.

Kesempatan lolos otomatis ke Olimpiade akan terbuka lebar jika mereka berhasil menjadi juara, runner-up, atau peringkat ketiga di turnamen ini.

Apabila Timnas Indonesia U-23 berhasil menjadi juara atau runner-up di Piala Asia U-23 2024, mereka akan mendapatkan posisi yang menguntungkan di fase grup Olimpiade Paris 2024, yaitu akan berada di pot 1 bersama Prancis sebagai tuan rumah, dan Argentina dari Conmebol.

Skenario lainnya, jika Indonesia berhenti di babak semifinal, mereka masih berpeluang merebutkan posisi ketiga.

Mendapatkan posisi ketiga akan menempatkan Garuda Muda di pot 3 bersama Amerika Serikat, Mesir, dan Mali.

Namun, jika Indonesia gagal mendapatkan tiga slot otomatis tersebut, mereka masih memiliki kesempatan melalui playoff antar-konfederasi jika mereka berada di posisi keempat.

Mereka akan berhadapan dengan Guinea, yang telah menduduki posisi keempat di Piala Afrika U-23 2023.

Ini menjadi peluang terakhir bagi Timnas Indonesia U-23 mencapai Olimpiade Paris 2024.

Sebelum itu, mereka harus menghadapi Korea Selatan U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024, di mana Marselino Ferdinand dan rekan-rekannya perlu berkonsentrasi penuh untuk melaju ke babak semifinal.

Pertandingan Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 akan berlangsung pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB, di Stadion Abdullah bin Khalifa. Partai tersebut wajib dimenangkan oleh Garuda Muda. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 4 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 4 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 5 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 5 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 5 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 6 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 11 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 11 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 11 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB