Tijjani Reijnders Kakak Dari Eliano Reijnders Sukses Memantu AC Milan Menang 3-1 Vs Club Brugge Di Liga Champions

Oleh PangeranWednesday, 23rd October 2024 | 10:54 WIB
Tijjani Reijnders Kakak Dari Eliano Reijnders Sukses Memantu AC Milan Menang 3-1 Vs Club Brugge Di Liga Champions
Tijjani Reijnders sukses membantu AC milan menang 3-1 dari Club Brugge lewat 2 goalnya (Foto: Instagram/Tijjanireijnders)

PINUSI.COM - AC Milan akhirnya mencatatkan kemenangan pertama mereka di Liga Champions musim ini dengan mengalahkan Club Brugge 3-1 di Stadion San Siro. Dalam pertandingan yang berlangsung pada Rabu dini hari WIB, Milan menunjukkan dominasi mereka di lapangan dengan kontribusi penting dari pemain muda, Tijjani Reijnders, yang mencetak dua gol.

Reijnders, yang bermain sebagai gelandang, mencetak rekor dengan menjadi pemain Belanda ketiga yang berhasil mencetak lebih dari satu gol dalam satu laga Liga Champions untuk Milan. Ia mengikuti jejak Marco van Basten yang mencetak empat gol pada 1992 melawan Göteborg dan Clarence Seedorf yang mencetak dua gol pada 2007 saat menghadapi Shakhtar Donetsk.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: Makin Runyam Uang Donasi Agus Salim, Warganet Bikin Petisi Pengembalian Dana Donasi

Dalam pertandingan ini, Milan menguasai bola sebanyak 62 persen dan melepaskan 15 tembakan dengan lima di antaranya mengarah tepat ke gawang. Club Brugge, meskipun kalah, sempat memberikan perlawanan. Mereka mendapatkan beberapa peluang berbahaya, termasuk dari Christos Tzolis yang tendangannya dua kali mampu ditepis oleh kiper Mike Maignan. Selain itu, tendangan jarak jauh Joel Ordonez yang membentur mistar gawang hampir saja menambah gol bagi Brugge.

Milan berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-34 melalui gol Christian Pulisic, yang tendangan kaki kanannya dari luar kotak penalti menjebol gawang Brugge. Namun, situasi menjadi semakin sulit bagi Brugge setelah Raphael Onyedika diusir dari lapangan akibat pelanggaran terhadap Reijnders, yang ditinjau oleh VAR.

Di babak kedua, Brugge sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-50 berkat gol dari Kyriani Sabbe. Namun, Milan kembali unggul pada menit ke-61 melalui gol Reijnders, yang menerima umpan dari Noah Okafor. Sepuluh menit kemudian, Reijnders mencetak gol keduanya dengan memaksimalkan umpan dari Samuel Chukwueze, membawa Milan unggul 3-1.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions : Aston Villa Bungkam Bologna, Real Madrid Comeback !

Kemenangan Pertama Milan Di Liga Champions

Kemenangan ini menjadi angin segar bagi AC Milan setelah rentetan hasil negatif sebelumnya melawan Liverpool dan Bayer Leverkusen. Dengan tambahan tiga poin, Milan kini berada di peringkat ke-18 klasemen sementara Liga Champions, sementara Brugge turun ke posisi 24. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta