Taufik Hidayat Kritik soal Bendera di Thomas Cup 2020, Menpora Klarifikasi

Oleh JC_AldiMonday, 18th October 2021 | 18:38 WIB
Taufik Hidayat Kritik soal Bendera di Thomas Cup 2020, Menpora Klarifikasi

Jadi sorotan usai Taufik Hidayat kritik soal Merah Putih tak berkibar di Denmark

PINUSI.COM - Ada yang tak biasa pada saat para atlet menaiki podium. Lagu kebangsaan berkumandang seraya menaikkan lambang negara adalah hal yang ditunggu.

Indonesia menggenggam gelar ke-14 Thomas Cup 2020 usai mengalahkan China 3-0 di Denmark, Minggu (16/10/2021).

Indonesia menaiki podium untuk menerima Piala Thomas yang sangat bergengsi tersebut. Namun, lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang, terlihat lambang Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) sebagai pengganti bendera Merah Putih.

Pebulu tangkis senior, Taufik Hidayat, melemparkan kritik pedas kinerja Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, LADI, KONI, dan KOI atas tidak berkibarnya bendera kebanggaan Indonesia di Denmark.

Indonesia mendapatkan hukuman dari World Anti-Doping Agency (WADA) atau badan anti doping dunia pada beberapa waktu lalu. Bersama Thailand dan Korea Utara, ketiga negara ini sebagai negara yang tidak patuh doping.

LADI selaku Lembaga Anti Doping Indonesia tak sempat mengirimkan sampel doping atlet Indonesia pada tahun 2020 dan 2021.

Hukuman berupa larangan pengibaran bendera di ajang bergengsi BWF yang berlaku ketika 3 partai menang tanpa balas atas China di Ceres Arena, Denmark (16/10/2021).

https://www.instagram.com/p/CVIqottJJ5j/

Kritikan frontal Taufik Hidayat untuk Menpora, LADI, KONI, dan KOI

Dalam akun resmi milik pribadi Taufik Hidayat, ia menilai pemerintah lalai, khusunya Menpora, LADI, KONI, dan KOI.

Ia mengapresiasi capain terbaik tim Indonesia di Thomas Cup dan menulis bendera merah putih tidak ada dan diganti dengan bendera PBSI.

"Ada apa dengan LADI dan Pemerintah kita? Khususnya Menpora Koni dan Koi? Kerjamu selama ini ngapain aja?", tulisnya.

"Bikin malu negara Indonesia aja..." tambahnya.

Ia menilai, Indonesia tak akan mendapatkan kesempatan menjadi tuan rumah Olympic atau Piala Dunia karena tidak bisa membenahi urusan kecil (WADA).

Menpora sebut BWF ambil keputusan sendiri

Melansir Tempo, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali bakal menggelar rapat koordinasi soal kejadian di kemenangan Indonesia angkat trofi Thomas Cup 2020.

Menurutnya, hukuman yang diberikan oleh WADA tidak langsung diberikan kepada Indonesia, karena masih dalam masa klarifikasi.

"BWF mengambil keputusan sendiri, dia langsung menerapkan sanksi itu padahal masih masa klarifikasi," kata Menpora. (fe)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta