UEFA PRESIDENT'S AWARD DI DRAWING CHAMPIONS LEAGUE 2021/2022

Oleh JC_AldiFriday, 27th August 2021 | 13:55 WIB
UEFA PRESIDENT'S AWARD DI DRAWING CHAMPIONS LEAGUE 2021/2022

Simon Kjaer dan tim medis mendapatkan penghargaan setelah menyelamatkan hidup Christian Eriksen di EURO 2020

Pinusi.com - Masih teringat kejadian Christian Eriksen kolaps di lapangan ketika Denmark kontra Finlandia Juli lalu. Christian Eriksen mengalami gagal jantung dan terkapar di lapangan.

Kesigapan tim medis dan para pemain Denmark, hidup pemain gelandang 29 tahun itu terselamatkan. Simon Kjaer selaku kapten timnas Denmark mendapatkan sorotan netizen karena aksi heroiknya pada saat itu.

Ia menjadi orang pertama yang melakukan pertolongan saat Eriksen blackout dan terkapar di lapangan.

Pada partai perdana grup B Denmark kontra Finlandia di Parken Stadium, Copenhagen, Minggu (12/6/2021). Jelang turun minum babak pertama, Eriksen jatuh dan tak sadarkan diri hingga pertandingan pun di hentikan.

Pertolongan pertama yang saat Eriksen terkapar adalah memastikan ia tak menelan lidahnya dan memposisikan tubuh Eriksen dengan tepat agar saluran pernafasan tetap terjaga.

Kjaer melakukan Cardiopulmonary Resuscitation (CPR) atau resusitasi jantung paru (RJP) adalah upaya pertolongan medis untuk mengembalikan kemampuan bernafas dan sirkulasi darah dalam tubuh.

Tak hanya itu, para pemain Denmark mengelilingi Eriksen dan tim medis agar media tidak menyoroti Eriksen terus menerus dan tak terlihat oleh penonton. Tragis memang, tetapi nyawa Eriksen terselamatkan saat di rumah sakit.

https://twitter.com/UEFA/status/1430415066688626688?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1430415066688626688%7Ctwgr%5E%7Ctwcon%5Es1_c10&ref_url=https%3A%2F%2Fpublish.twitter.com%2F%3Fquery%3Dhttps3A2F2Ftwitter.com2FUEFA2Fstatus2F1430415066688626688widget%3DTweet

UEFA President's Award, penghargaan untuk Simon Kjaer dan tim medis pada malam Drawing Champions League 2021/2022. Penghargaan itu langsung diberikan oleh Presiden UEFA Alexander Ceferin.

Penghargaan lainnya pada Champions League 2020/2021, Edouard Mendy sebagai penjaga gawang terbaik, Ruben Dias sebagai pemain belakang terbaik, N'golo Kante sebagai pemain tengah terbaik, Erling Haaland sebagai penyerang terbaik. Kemudian, Jorginho menjadi pemain terbaik dan Thomas Tuchel sebagai pelatih terbaik di musim itu. (fe)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta